lifestyle

Makan 6 Buah Ini Bisa Cegah Dehidrasi Saat Puasa

Penulis:   | 

Ketika tubuh mengalami kehilangan cairan yang cukup banyak dibandingkan dengan mendapatkan cairan, itulah yang dinamakan dengan dehidrasi. Dan dehidrasi ini juga lebih sering terjadi saat puasa berlangsung.

Maka dari itu sangat penting rasanya untuk menjaga tubuh agar tidak kekurangan cairan. Selain dengan mengonsumsi air putih yang cukup, ada beberapa buah yang mengandung banyak air sehingga membantu mengurangi risiko dehidrasi.

Dilansir dari Healthline, ada 10 buah yang mengandung banyak air, apa saja buahnya? yuk langsung aja liat pembahasannya.

Baca juga: Jangan Coba 10 Posisi Duduk Ini Saat Bekerja, Bahaya Bagi Kesehatan!

1. Semangka

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Konsumsi 6 Buah ini

(foto: unsplash/jujahan)

Buah yang satu ini memang banyak sekali kandungan airnya. Dengan mengonsumsi semangka sebanyak 154 gram ternyata setara dengan 118 ml air.

Beberapa nutrisi penting juga ada di semangka seperti vitamin A, vitamin C, magnesium dan juga yang paling penting rendah kalori jadi bisa mengurangi nafsu makan dan membuat perut cepat kenyang.

Kalori yang rendah ini karena kandungan air yang ada di semangka memang sangat banyak. Bahkan dalam satu cangkir semangka hanya mengandung 46 kalori saja.

Antioksidan dan likopen yang terkandung di semangka juga cukup tinggi sehingga bisa mengurangi kerusakan oksidatif pada sel-sel yang berkaitan erat dengan penyakit jantung dan diabetes.

2. Stroberi

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Konsumsi 6 Buah ini

(foto: pixabay)

Buah berbentuk hati ini juga punya kandungan air yang cukup banyak lho jadi membantu kamu terhindar dari dehidrasi karena sekitar 91% dari berat stroberi adalah air.

Stroberi juga memiliki kandungan nutrisi yang cukup lengkap seperti antioksidan, serat, vitamin C, mangan dan folat.

Dengan mengonsumsinya secara teratur membantu mengurangi risiko peradangan, mencegah penyakit jantung dan diabetes, berbagai penyakit kanker dan alzheimer.

Rasa manis dan asam dari stroberi sangat menyegarkan dan bisa diolah menjadi berbagai olahan seperti jus, es krim, smoothies dan lain sebagainya.

3. Blewah

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Konsumsi 6 Buah ini

(foto: freepik)

Buah yang biasanya ada di saat bulan puasa ini ternyata juga bisa membantu cegah dehidrasi lho. Sama seperti melon, blewah juga mengandung berbagai nutrisi penting untuk kesehatan.

Satu cangkir blewah (177 gram) setara dengan 118 ml air dan mengandung 2 gram serat yang bisa meningkatkan rasa kenyang dan mengurangi rasa lapar.

Vitamin A juga terkandung pada blewah yang bisa meningkatkan sistem imun dan melindungi tubuh dari berbagai infeksi.

Agar lebih menyegarkan cobalah mengonsumsi blewah dengan cara membuatnya menjadi es blewah ya.

Baca juga: Pengen Kuat Puasa Seharian, Coba 7 Makanan Sehat Ini Saat Sahur

4. Jeruk

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Konsumsi 6 Buah ini

(foto: unsplash/saifullahmunqad)

Mengonsumsi jeruk secara rutin bisa meningkatkan kesehatan tubuh kamu. Kandungan airnya cukup tinggi, dari 1 buah jeruk ada sekitar 118 ml air.

Jeruk mengandung serat, vitamin C, potasium, antioksidan, flavonoid yang bisa menangkal berbagai penyakit berbaya dan meningkatkan fungsi kekebalan tubuh jadi tubuh pun gak mudah terserang penyakit.

Nafsu makan juga akan terkendali karena air dan serat yang terkandung pada buah jeruk. Selain itu, kamu juga akan terhindar dari penyakit batu ginjal dengan konsumsi buah jeruk.

5. Tomat

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Konsumsi 6 Buah ini

(foto: unsplash/larsblankers)

Ada banyak sekali kandungan nutrisi pada tomat yang bermanfaat untuk kesehatan tubuhmu. Mengandung vitamin A dan vitamin C untuk meningkatkan kekebalan tubuh.

Dalam satu cangkir tomat, hanya mengandung 32 kalori. Antioksidan likopen juga ada pada tomat sehingga bisa menangkal berbagai penyakit berbahaya.

Berbagai olahan tomat bisa kamu buat seperti jus, s

up, tambahan dalam berbagai masakan atau dikonsumsi secara langsung (mentah).

6. Grapefruit

Cegah Dehidrasi Saat Puasa dengan Konsumsi 6 Buah ini

(foto: unsplash/aniawld)

Jenis jeruk ini juga sangat sehat dan banyak manfaatnya. Kandungan air yang cukup banyak bisa membantu memenuhi kebutuhan cairan harian tubuh.

Grapefruit juga kaya akan serat, vitamin, mineral, antioksidan dan folat. Kamu sedang menjalankan diet? cocok banget nih konsumsi grapefruit karena bisa mengurangi berat badan, kolesterol, kadar gula darah dan tekanan darah.

Meskipun mengonsumsi buah yang mengandung banyak air, jangan lupa juga untuk minum air putih yang cukup ya 8 gelas per harinya.