film

Sinopsis First Cow, Bisnisman yang Berurusan dengan Pemerah Sapi

Penulis:   | 

Penggemar film drama, bersiaplah dengan film terbaru keluaran Amerika Serikat ini. First Cow disutradarai oleh Kelly Reichardt yang juga menulis naskahnya bersama dengan Jonathan Raymond.

First Cow ini diadaptasi dari novel berjudul The Half life karya Jonathan Raymond. Sang sutradara, Reichardt, sebelumnya terlibat dalam pembuatan sejumlah film di antaranya: Certain Women (2016), Night Moves (2013), dan Meek’s Cutoff (2010).

Dikisahkan seorang juru masak yang terampil bernama Cookie Figowitz diperankan oleh John Magaro, melakukan perjalanan ke barat dan bergabung dengan sekelompok penjebak bulu di Wilayah Oregon. Ia adalah seorang yang penyendiri dan susah terbuka dengan orang lain.

Baca juga: Sinopsis Ride, Aksi Juara BMX yang Penuh Inspiratif

Di sana ia kemudian mengenal seorang imigran dari Tiongkok bernama King Lu, diperankan oleh Orion Lee. Keduanya merasa cocok dan menemukan hubungan yang sejati.

Mereka berdua mencari kekayaan dengan bekerja sama. Mereka berbisnis dengan saling percaya. Segera keduanya berkolaborasi dalam bisnis yang sukses.

Sinopsis First Cow, Bisnisman yang Berurusan dengan Pemerah Sapi

(foto: imdb)

Hubungan bisnis itu berumur panjang. Namun harus menggantungkan pada pemilik tanah. Pemilik tanah itu bekerja sebagai pemerah sapi di sana.

Selain Figowitz dan King Lu, pemeran lainnya yakni: Chief Factor (Toby Jones),  Lloyd (Scott Shepherd), dan Totillicum (Gary Farmer).

Baca juga: Sinopsis Saint Frances, Kisah Anak yang Dilindungi Roh

Adapula John Keating yang memerankan tokoh Pat, Dylan Smith sebagai Jack, Manuel Rodriguez sebagai Bill, dan masih banyak lainnya.

Berdurasi 2 jam dan akan dirilis pada 6 Maret 2020 mendatang. Nah bagaimana kisah lengkapnya? Jangan sampai melewatkannya ya!