film

Sinopsis The Kid Who Would Be King, Kisah Seorang Anak yang Menyelamatkan Dunia dari Sihir Masa Lalu

Penulis:   | 

Ketika sihir dari masa lalu dipertemukan dengan dunia modern dalam sebuah petualangan epik dalam film terbaru 20th Century Fox, The Kid Who Would Be King.

Film ini dibintangi oleh aktor muda berbakat Louis Ashbourne Serkis yang berperan sebagai Alex. Louis merupakan anak dari aktor sekaligus pengisi suara karakter animasi Andy Serkis (Lord of The Ring/Gollum, War for The Planet of The Apes (2017), Star Wars (2015 & 2017), Black Panther (2018)).

Louis juga sudah beberapa kali tampil dalam beberapa judul film seperti Alice Through the Looking Glass (2016), SS-GB (2017) dan Mowgli: Legend of the Jungle (2018).

Baca: Sinopsis Serenity, Ketika Masa Lalu Menggangu Ketenangan Hidup Kapten Kapal

Selain Louis Ashbourne Serkis, film ini juga dibintangi oleh Rebecca Ferguson, Angus Imrie, Tom Taylor, Rhianna Dorris, Dean Chaumoo, Skye Sammarchi, Denise Gough dan Patrick Stewart.

The Kid Who Whould Be King bercerita tentang seorang anak sekolah bernama Alex (Louis Ashbourne Serkis ) yang bukan siapa-siapa, sampai dia berhasil menarik sebuah pedang misterius dari sebuah batu.

Sinopsis The Kid Who Would Be King, Kisah Seorang Anak yang Menyelamatkan Dunia dari Sihir Masa Lalu

(foto: imdb)

Ternyata pedang tersebuh merupakan pedang legendari milik Raja Arthur. Kemudian, ia harus menyatukan teman-teman dan musuh-musuhnya menjadi sekelompok ksatria.

Dengan bantuan dari penyihir legendaris Merlin (Angus Imrie (muda)& Patrick Stewart (tua)) mereka akan menghadapi penyihir jahat Morgana (Rebecca Ferguson) yang ingin menguasai dunia.

Dengan masa depan yang dipertaruhkan, Alex harus menjadi pemimpin hebat yang tidak pernah dia impikan.

Film bergenre petualangan fantasi ini digarap oleh sutradara berkebangsaan Inggris Joe Cornish. Cornish juga menulis naskah untuk film ini.

Baca juga: Drama India ‘Dev & Sona’, Kisah Cinta yang Terhalang Restu Ibu

Selain film The Kid Who Whould Be King, dia lah yang menulis naskah dari film The Adventures of Tintin (2011), Attack The Block (2011) dan Ant-man (2015).

Berhasilkah sekelompok anak-anak ini menyelamatkan dunia modern dari ancaman sihir Morgana? Temukan jawabannya dalam film The Kid Who Whould Be King yang akan tayang tanggal 25 Januari 2019.

Berikut adalah trailer dari film The Kid Who Whould Be King: