Jadi Ngaji

-/10 (- Votes)
Cerita
0/10
Pemain
0/10
Akting
0/10
Musik
0/10

Tema religi masih sangat menarik untuk diangkat menjadi sebuah serial salah satunya adalah Jadi Ngaji.

Web series ini merupakan seri original yang akan tayang di GoPlay pada tanggal2 Oktober 2020 sebanyak 10 episode.

Serial religius ini akan menjadi debut bagi pemeran utamanya, yaitu Shandy Williams dan Laras Sardi.

Di mana Shandy Williams yang pernah membintangi Syarat (2019) dan Cinta Abadi (2019).

Sedangkan Laras Sardi pernah bermain film dengan judul Anak Garuda (2020) serta Danum Baputi: Penjaga Air (2015).

Daftar isi

Detail

  • Judul: Jadi Ngaji
  • Judul lain: : –
  • Genre: Religi
  • Negara: Indonesia
  • Sutradara: Muthia Zahra Feriani
  • Produser: –
  • Penulis Naskah: Muthia Zahra Feriani
  • Rumah Produksi: Arseri Creative House
  • Channel TV: GoPlay
  • Jumlah Episode: 10
  • Masa Tayang: Mulai 2 Oktober 2020
  • Jadwal Tayang: –
Sinopsis Jadi Ngaji Episode 1 - 10 Lengkap

(foto: instagram/goplayindonesia)

Sinopsis 

Lukman, seorang pemuda yang kecanduan game dan menghabiskan hampir seluruh waktunya untuk bermain game.

Ia lekat dengan image sembrono, kusut, dan berantakan karena terlalu banyak nge-game hingga tidak sempat melakukan hal yang lain.

Hidup Lukman yang sangat nyaman ini tiba-tiba saja berubah suatu hari ketika ia dan dua temannya dikejar-kejar oleh segerombolan renternir.

Tidak disangka ternyata Lukman dan teman-temannya terlilit utang besar karena kalah dalam saat bermain game.

Pelarian dari para rentenir membawa Lukman menjalani profesi baru sebagai guru ngaji.

Berbekal pengalaman sebagai gamer, Lukman harus bisa menemukan metode belajar mengaji yang paling efektif bagi murid-murid yang ada di sebuah TPA kecil.

Pemeran Utama

  • Shandy Williams sebagai Lukman
  • Laras Sardi sebagai Zarah
  • Rahmet Ababil sebagai Dori
  • Bhakti Perkasa sebagai Tibo
  • Dian Ayu sebagai Rohaya
  • Edo Borne sebagai Ridho
  • Brata sebagai Fian

Pemeran Pendukung

  • Dewi Irawan sebagai Mamam, Ibu Lukman
  • Tabah Penemuan sebagai Baba, Ayah Lukman

OST (Original Soundtrack)

  • Teka-Teki Hidup – Paul Partohap
  • Ada – Algyle
  • Huruf Hijaiah – Siswa TPA Baiturrahman
  • Lukman – Barsena Bestandhi dan Pradipta Beawiharta

Trailer