profil
Vebby Palwinta
Vebby Palwinta merupakan aktris cantik yang memulai awal karirnya sebagai Finalis Mamamia Show pada tahun 2010.
Meski gagal menjadi pemenang, ia tidak menyerah dalam dunia entertainment dan memilih untuk lebih fokus menjadi model dan bintang iklan.
Awal debutnya dalam dunia akting dimulai di sinetron Arti Sahabat pada tahun 2010 sebagai Karina.
Namun, ia menjadi terkenal setelah membintangi sinetron Manusia Harimau pada tahun 2015. Menjadi pemeran utama di sinetron tersebut membuat ia menyita banyak perhatian penonton.
Ia semakin populer sejak membintangi Roman Picisan The Series yang membuat ia sering dipasangkan dengan Umay Shahab.
Tahun 2019, ia kembali dipertemukan dengan Umay Shahab di sinetron Kun Anta 2. Para penggemar kedua aktris dan aktor tersebut tentu akan setia menonton keduanya di layar kaca.
Namun, setelah menikah dengan Razi Bawazier pada tahun 2020, ia memutuskan untuk sedikit mengurangi aktivitasnya di dunia entertainment.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Ochi Rosdiana

(Foto: instagram/vebbypalwinta)
Biodata & Profil
- Nama Lengkap:Â Vebby Palwinta
- Nama Panggung:Â Vebby Palwinta
- Nama Panggilan: Vebby
- Tempat Tanggal Lahir: Jakarta, 3 Agustus 1996
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan: Universitas Pelita Harapan
- Agama: Islam
- Tinggi: 160 cm
- Orangtua: Syahrir (Ayah), Sunita Asmara (Ibu)
- Saudara: Razzaq Maulana (Adik)
- Pacar: Rizky Febian, Baim Wong
- Suami: Razi Bawazier (Menikah 2020)
- Anak: Ali Razi Bawazier
- Profesi: Aktris, Model, Penyanyi
- Hobi: Menyanyi
- Facebook: –
- Twitter: @vebbypalwinta
- Instagram: @vebbypalwinta
- TikTok: –
- YouTube: VebbyRaziStory – OFFICIAL
Fakta Menarik
- Tampil untuk film layar lebar perdananya bertajuk Cinta Pertamaku. Pada tahun itu pula, 2014, ia bermain dalam film Hijabers in Love dan Nyi Roro Kidul Project.
- Ia pernah sengaja datang ke lokasi syuting Catatan Harian Aisha untuk memberikan hadiah berupa skateboard kepada Umay Shahab saat ulang tahun Umay yang ke 17.
- Pernah menjalin hubungan dengan Rizky Febian dan hampir menjadi calon istri Baim Wong. Namun, hubungan tersebut kandas.
- Ia mengambil jurusan hukum di kampusnya dan bercita-cita menjadi notaris.
- Akrab dengan keluarga Sule. Selain pernah menjalin hubungan spesial dengan Rizky Febian, ia pernah meng-cover lagu bersama Putri Delina, adik Rizky Febian dan mempostingnya di Instagram.
- Terlihat sangat akrab dengan Umay Shahab karena keduanya kerap saling berkomentar di Instagram milik masing-masing dengan komentar yang nyeleneh.
- Meski sudah menjadi mantan kekasih Rizky Febian, di bulan Juli 2017 ia dan keluarga Rizky Febian pergi umrah bersama. Terbukti dari foto-foto yang mereka posting di akun Instagramnya.
- Menikah dengan Razi Bawazier yang merupakan pria keturunan Arab pada April 2020.
- Melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin laki-laki pada April 2021.
- Anak pertamanya diberi nama Ali Razi Bawazier.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Randy Martin
Film
- Cahaya Cinta Pesantren (2017), sebagai Icut
- Gasing Tengkorak (2017), sebagai Nadin
- Otajin (2016), sebagai Virnie
- Nyi Roro Kidul Project (2014), sebagai Sandra
- Hijabers in Love (2014), sebagai Jelita
- Cinta Pertamaku (2014), sebagai Luna
Sinetron
- Cinta Yang Terpilih (2021)
- Montir-Montir Syantik (ANTV | 2019), sebagai Santi
- Kun Anta 2 (MNCTV | 2019), sebagai Sarah
- Jodoh Wasiat Bapak (ANTV | 2018), sebagai Putri
- Jodoh Wasiat Bapak (ANTV | 2018), sebagai Citra
- Jodoh Wasiat Bapak (ANTV | 2018), sebagai Suci
- Aku Bukan Ustadz (RCTI | 2018), sebagai Nafsah
- Roman Picisan the Series (RCTI | 2017), sebagai Karin
- Kembar (MNCTV | 2016), sebagai Jihan
- Go BMX (MNCTV | 2015), sebagai Saskia
- Manusia Harimau (MNCTV | 2014), sebagai Citra
- Putri Duyung (MNCTV | 2013), sebagai Cintya
- Terbang Bersamamu (MNCTV | 2013), sebagai Cahaya
- Arti Sahabat Musim Kedua (Indosiar | 2010), sebagai Karina
- Arti Sahabat (Indosiar | 2010), sebagai Karina
FTV
- Tukang Tutut Bikin Baper (SCTV)
- Vacum With Love (Trans TV)
- Mr.Perfect Jatuh Cinta (RCTI)
- My Ex Girlfriend Wedding (SCTV)
- Hang Out With Mantan (2017)
- Kutangisi Pernikahan Mantanku (Indosiar)
- Beruang In Love (ANTV)
- Ketika Cinta Berselimut Dusta (Indosiar)
- Siapa Takut Jatuh Cinta (SCTV)
- Neng Kece (SCTV)
Nominasi
- Silet Award 2017 – Aktris Tersilet
Quotes
-
Learn to see things from different perspectives. Never limit yourself to just one point of view
 Foto-Foto Vebby Palwinta
1. Memutuskan untuk mantap berhijab. Kini tampilannya makin anggun dan cantik

(foto: instagram.com/vebbypalwinta)
2. Fotonya saat memakai pasmina warna coklat. Terlihat cantik bukan?

(Foto: instagram/vebbypalwinta)
3. Ia kerap membagikan foto saat main ke luar negeri, seperti ini gayanya

(Foto: instagram/vebbypalwinta)
4. Dalam balutan baju dan latar pemandangan yang estetik

(foto: instagram.com/vebbypalwinta)
5. Fotonya saat traveling ke Turki

(Foto: instagram/vebbypalwinta)
6. Bersama Rizky Febian dalam sinetron Cahaya Cinta Pesantren. Keduanya tetap akrab meski sudah menjadi mantan kekasih.

(foto: instagram.com/vebbypalwinta)
Mengawali karier sebagai penyanyi, Vebby Palwinta tak ragu untuk banting setir menjadi seorang aktris. Kini setelah berhijab, ia lebih banyak mendapatkan tawaran untuk bermain dalam serial bertema religi.
0 comments