profil | HAPPY BIRTHDAY
Ummi Quary
Ummi Quary, itulah nama panggung yang dipilih aktris dan TikToker cantik asal Bekasi, Jawa Barat bernama Ummi Kulsum.
Ia memulai kariernya di dunia hiburan sebagai aktris dengan tergabung dalam Lenong Bocah bersama selebriti lainnya, seperti Lia Waode hingga Okky Lukman.
Setelah itu, ia juga sering muncul dalam Lenong Legenda yang ditayangkan di MNC TV. Berbeda dengan Lenong Bocah, Lenong Legenda lebih mengangkat tema seputar cerita rakyat dan legenda nusantara.
Selain menjadi aktris yang wajahnya kerap menghiasi layar kaca, kini perempuan keturunan Betawi tersebut juga aktif menjadi seorang TikToker.
Jika dahulu ia yang masih berusia belia cenderung sering tampil lugu dan lucu, kini ia tampil dengan gaya berbeda yang lebih keren dan cantik.
Ia sering menampilkan kemampuannya dalam berakting di TikTok lewat konten cerita pendek. Namun, tak jarang juga ia membuat video yang berisi kesehariannya hingga kemesraan bareng kekasih.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Auzura Qrzura

(foto: instagram/ummi_quary)
Biodata & Profil
- Nama Lengkap: Ummi Kulsum
- Nama Panggung: Ummi Quary
- Nama Panggilan: Ummi
- Tempat, Tanggal Lahir: Bekasi, Jawa Barat, 2001
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan: Homeschooling
- Agama: Islam
- Tinggi: –
- Orang Tua: –
- Saudara: –
- Pacar: Juliandri Dhafin
- Profesi: TikToker, Aktris
- Hobi: Main Game
- Facebook: –
- Twitter: –
- Instagram: @ummi_quary
- TikTok: @ummi_quary30
- YouTube: –
Fakta Menarik
- Dikenal sebagai pribadi yang suka bicara ceplas-ceplos dan kocak abis.
- Meski berasal dari Bekasi, ia sebenarnya merupakan keturunan Betawi.
- Memiliki hubungan yang sangat dekat denganh ibunya. Bahkan, ia sering mengungkapkan rasa cintanya pada sang ibu di media sosial.
- Setelah sekian lama berkarier sebagai aktris, akhirnya di tahun 2022 ia debut dalam film layar lebar berjudul Bus Om Bebek.
- Ia tak segan untuk menunjukkan kemesraan bareng pacar di media sosial.
- Dilihat dari Instagram pribadinya, rupanya ia sangat suka traveling.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Fika Susianty
Film
- Bus Om Bebek (2022)
Sinetron
- Lenong Legenda (MNC TV)
- Lenong Bocah (TPI)
Foto – foto Ummi Quary
1. Dilihat dari pose dan perawakannya, ia sangat cocok menjadi model

(foto: instagram/ummi_quary)
2. Menikmati waktu santai dengan makan di luar

(foto: instagram/ummi_quary)
3. Semakin dewasa, ia semakin menawan

(foto: instagram/ummi_quary)
4. Senang nongkrong di tempat makan kekinian

(foto: instagram/ummi_quary)
5. Dikelilingi gedung tinggi, jadi pekerja kantoran pun tampak sangat cocok untuknya

(foto: instagram/ummi_quary)
Ummi Kulsum atau yang juga dikenal sebagai Ummi Quary memang memulai karier sebagai aktris. Namun, kini ia juga sukses menjadi seorang TikToker.
0 comments