Homemade Love Story

-/10 (- Votes)
Cerita
0/10
Pemain
0/10
Akting
0/10
Musik
0/10

Menggantikan Once Again (2020), Homemade Love Story yang memiliki judul asli Oh? Samkwang Villa! tayang pada tanggal 9 September 2020.

Drama ini menceritakan kehidupan orang-orang yang tinggal di sebuah tempat bernama Samkwang Villa yang dijalankan oleh seorang ibu dengan tiga orang anak.

Seperti drama keluarga pada umumnya, drama komedi romantis ini diramaikan oleh puluhan aktor dan aktris.

Lee Jang Woo yang tahun lalu bersinar lewat penampilannya di Graceful Family (2019) dipasangkan dengan Jin Ki Joo dari The Secret Life of My Secretary (2019).

Selain keduanya, aktris senior Jeon In Hwa yang berperan apik dalam My Daughter Geum Sa Wol (2016) menjadi ibu dari Jin Ki Joo.

Baca juga: Sinopsis The Gifted: Graduation Episode 1 – 18 Lengkap

Detail

  • Judul:  Homemade Love Story / 오! 삼광빌라
  • Judul Lain: Oh! Samkwang Villa / The Lovers of Samkwang Villa / Samgwang Villa Lovers / Love Blooming House / o!samkwangbilla
  • Genre: Komedi, Romantis, Drama, Keluarga
  • Negara: Korea Selatan
  • Sutradara: Hong Seok Goo
  • Produser: –
  • Penulis Naskah: Yoon Kyung Ah
  • Rumah Produksi: –
  • Channel TV: KBS2
  • Jumlah Episode: 100
  • Masa Tayang: 19 September 2020 – 7 Maret 2021
  • Jadwal Tayang: Setiap Sabtu & Minggu pukul 19:55 KST atau 17:55 WIB
Sinopsis Homemade Love Story Episode 1 - 100 Lengkap

(foto: KBS2)

Sinopsis 

Woo Jae Hee (Lee Jang Woo) adalah seorang arsitek sukses yang tidak rukun dengan ayahnya, Woo Jung Hoo (Jeong Bo Seok). Selama, bertahun-tahun keduanya tidak saling bicara.

Meskipun sang ayah memiliki perusahaan besar, Jae Hee memutuskan untuk meninggalkan rumah saat mulai kuliah dan hidup mandiri tanpa bantuan ayahnya. Tidak hanya sukses dengan karirnya saja, Jae Hee kini adalah pria tampan dan pintar.

Ketika mengerjakan proyek renovasi rumah, Jae Hee bertemu dengan Lee Bit Chae Won (Jin Ki Joo) yang bekerja di toko perlengkapan interior.

Pekerjaan utamanya adalah mendatangi pembeli dan membantu mereka memilih gorden, lampu, dan perlengkapan interior lainnya.

Di lokasi renovasi rumah, Jae Hee dan Bit Chae Won terlibat argument sengit. Tanpa disadari, keduanya sama-sama tinggal di Samkwang Villa.

Jae Hee sangat nyaman dan bahagia tinggal di Samkwang Villa. Sementara Bit Chae Won yang merupakan putri dari pengelola villa tersebut justru merasa sebaliknya.

Ia menjadi tulang punggung keluarga yang harus menanggung hidup ibu dan dua adiknya. Bit Chae Won bermimpi menjadi desainer tekstil, namun kenyataan yang harus ia jalani sangat berat.

Impian lain yang tidak kalah besar adalah meninggalkan Samkwang Villa dan hidup bebas tanpa adanya tanggung jawab sebagai kepala keluarga.

Lebih jauh lagi, drama ini akan menceritakan bagaimana orang-orang yang awalnya asing mulai membuka diri satu sama lain dan saling menyayangi.

Pesan yang ingin disampaikan oleh drama keluarga ini adalah tidak peduli betapa kerasnya dunia, kehangatan cinta yang didapatkan sangatlah berharga.

Baca juga: Sinopsis To Dear Myself Episode 1 – 45 Lengkap

Pemeran Utama 

  • Jin Ki Joo sebagai Lee Bit Chae Woon
    Pekerja di toko desain interioryang tugasnya mengunjungi pelanggan untuk membantu memilih desain
  • Lee Jang Woo sebagai Woo Jae Hee
    Seorang arsitek yang tampan, pintar dan pekerja yang baik

Pemeran Pendukung

Keluarga Lee

  • Jeon In Hwa sebagai Lee Soon Jung
  • Bona sebagai Lee Hae Deun
  • Ryeoun sebagai Lee Ra Hoon

Keluarga Woo

  • Jeong Bo Seok sebagai Woo Jung Hoo
  • Jin Kyung sebagai Jung Min Jae

Keluarga Kim

  • Hwang Shin Hye sebagai Kim Jung Won
  • Han Bo Reum sebagai Jang Seo Ah
  • Dong Ha sebagai Jang Joon Ah

Penyewa Samkwang Villa

  • Kim Sun Young sebagai Lee Man Jung
  • Di Gyo Jin sebagai Kim Hwak Se
  • Jeon Sung WWoo sebagai Hwang Na Ro
  • Kim Si Eun sebagai Cha Ba Reun

Yang lain

  • Moon Ji Hoo sebagai Lee Jung Woo
  • Um Hyo Sup sebagai Park Pil Hong
  • Jung Jae Soon sebagai Lee Choon Seok
  • Lee Seung Hyung sebagai Jung Min Seok
  • Lee Dong Toung sebagai Yoo Hyeon
  • Shim Young Eun
  • Park Jeong Eon
  • Park Jeong Won
  • Park Jungmin
  • Park So Yoon
  • Kang Eun A
  • Jeon Eun Mi

Penampilan khusus

  • DIA
  • Shin Seungho
  • I Ye Jin

OST (Original Soundtrack)

  • Unstoppable Love – Jin Min Ho
  • City Girl – Yeo Eun
  • One Love – Park So Yeon
  • I Will Love You – Red Chair
  • Today’s Youth – Han All
  • Where I Meet Her 100 Meters Ago – Sohee
  • Will It Be Okay – Nam Young Joo
  • I’m in LoveBada
  • Forgot – So Hyang
  • My All – Lee Se Joon Yurisangja
  • I Love You, I Like You – Park Kang Soo
  • Let’s Hope – WAX
  • It’s Good – In Gyo Jin
  • Even Your Tears – J-Cera
  • Every Night I Say Goodbye To You – Kota & Bitna Sunny Hill
  • Is This Love Too? – Lee Dong Eun
  • Nice – Shin Yoo
  • I’ll Give You Everything – ALi
  • Giving Tree – Amir
  • I love you – Jin Joo
  • Crying With My Heart – Ulala Session
  • Secretly Slightly – Coda Bridge
  • One Step, Two Steps, Three Steps – Park Jang Hyun VROMANCE

Penghargaan

  • KBS Drama Awards 2020 – Best Couple Award – Lee Jang Woo, Jin Ki Joo dan Jeong Bo Sok
  • KBS Drama Awards 2020 – Best Supporting Actress – Kim Sun Young
  • KBS Drama Awards 2020 – Best New Actress – Bona
  • KBS Drama Awards 2020 – Excellence Award, Actress in a Mid-length Drama – Jin Ki Jo
  • KBS Drama Awards 2020 – Excellence Award, Actor in a Mid-length Drama – Lee Jang Woo
  • KBS Drama Awards 2020 – Top Excellence Award, Actor – Jeong Bo Seok

Nominasi

  • 7th APAN Star Awards 2020 – Excellence Award, Actress in Serial Drama – Jin Ki Joo
  • 7th APAN Star Awards 2020 – Top Excellence Award, Actress in Serial Drama – Lee Jang Woo
  • 7th APAN Star Awards 2020 – Best Supporting Actor – In Gyo Jin
  • KBS Drama Awards 2020 – Best Supporting Actor – In Gyo Jin
  • KBS Drama Awards 2020 – Best New Actor – Ryeo Woon
  • KBS Drama Awards 2020 – Excellence Award, Actor in a Mid-length Drama – Jeong Bo Seok
  • KBS Drama Awards 2020 – Excellence Award, Actress in a Mid-length Drama – Jeon In Hwa,
  • Hwang Shin Hye
  • KBS Drama Awards 2020 – Top Excellence Award, Actress – Jeon In Gwa

Trailer

ULASAN

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Cerita
Pemain
Akting
Musik

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.