lifestyle

15 Cara Memerahkan Bibir Secara Alami, Mudah Dilakukan!

Penulis:   | 

Berbagai macam cara memerahkan bibir secara alami dapat dilakukan dengan mudah. Sebagian besar orang, terutama wanita menganggap bahwa bibir lembap dan berwarna merah muda merupakan ciri bibir sehat.

Selain itu, bibir merah alami juga dianggap dapat membuat penampilan lebih sempurna, sehingga rasa percaya diri akan semakin meningkat. Sayangnya, tidak semua wanita memiliki warna bibir merah alami.

Sebenarnya, warna bibir gelap disebabkan oleh beberapa faktor seperti kebiasaan merokok, alergi terhadap produk kecantikan bibir, serta sering mengonsumsi minuman berkafein dan beralkohol.

Memerahkan bibir bisa dilakukan dengan cara memoleskan lipstik pada bibir untuk membuatnya tampak lebih merah.

Namun, ada juga cara memerahkan bibir secara alami yang bisa dilakukan dengan mudah di rumah. Simak berikut ini.

Baca juga: Mengenal Ikan Sapu-Sapu, Berbahaya tapi juga Bermanfaat

1. Rutin scrub bibir

8 Cara Memerahkan Bibir secara Alami, Mudah Dilakukan di Rumah

(foto: pexels)

Cara memerahkan bibir secara alami juga bisa dengan rutin scrub bibir. Sama halnya seperti scrub di badan, cara tersebut juga dipercaya bisa mengangkat kotoran dan sel kulit mati pada bibir yang menjadi penyebab bibir hitam dan gelap.

Scrub bibir bisa dilakukan dengan cara menggosok bibir menggunakan handuk yang sudah dibasahi.

Selain itu, juga bisa menggunakan sikat gigi yang memiliki bulu halus. Tapi ingat, jangan menggosoknya terlalu kuat karena akan membuat bibirmu menjadi terluka.

Selain menggunakan handuk dan sikat gigi, kamu juga bisa menggunakan bahan alami yang bisa dibuat sendiri di rumah. Bahan scrub alami tersebut bisa dibuat dari beberapa campuran bahan seperti gula dan madu.

Kedua bahan alami tersebut terbukti dapat memerahkan bibir secara alami. Tidak hanya memerahkan, gula dan madu juga bisa melembapkan, menghaluskan, serta menghidrasi bibir dengan baik.

2. Minum air putih yang cukup

8 Cara Memerahkan Bibir secara Alami, Mudah Dilakukan di Rumah

(foto: pexels)

Sudah banyak bukti yang menyatakan bahwa air putih memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh.

Selain mampu menghidrasi tubuh, air putih juga bisa dijadikan solusi untuk masalah kecantikan, salah satunya adalah memerahkan bibir secara alami.

Hal ini dikarenakan, ketika tubuh mendapatkan asupan air putih dengan cukup, maka cairan yang diperlukan akan terpenuhi. Secara tidak langsung kulit tubuh, serta bibir akan menjadi lebih lembap dan tidak mudah kering.

Kondisi bibir yang lembap merupakan tanda bahwa organ tersebut sedang dalam keadaan sehat. Tidak menutup kemungkinan juga warna merah alami akan muncul pada bibir.

Dengan demikian, penuhilah kebutuhan cairan tubuh dengan cara mengonsumsi air putih yang cukup paling sedikit 8 gelas per hari.

3. Mengoleskan gel lidah buaya

8 Cara Memerahkan Bibir secara Alami, Mudah Dilakukan di Rumah

(foto: istockphoto)

Siapa yang tidak tahu lidah buaya? Tanaman hias ini kerap dimanfaatkan sebagai hiasan di dalam maupun di luar ruangan. Selain sebagai hiasan, ia juga memiliki segudang manfaat baik bagi kesehatan dan juga kecantikan.

Manfaat lidah buaya yang paling umum untuk kecantikan adalah untuk melembutkan dan melebatkan rambut. Akan tetapi, tanaman ini ternyata juga bisa memerahkan bibir secara alami.

Hal ini dikarenakan senyawa yang terkandung di dalam lidah buaya mampu menghambat produksi melanin di dalam bibir. Seperti yang kita tahu bahwa melanin merupakan faktor utama penyebab kulit menjadi gelap.

Dengan terhambatnya produksi melanin, maka bibir akan menjadi lebih cerah dan segar.

Caranya, oleskan gel lidah buaya pada permukaan bibir yang menghitam. Kemudian, tunggu selama beberapa menit hingga kering. Setelah itu, bilas dengan air bersih.

4. Menggunakan perasan jeruk nipis

8 Cara Memerahkan Bibir secara Alami, Mudah Dilakukan di Rumah

(foto: istockphoto)

Mencerahkan bibir secara alami bisa dengan menggunakan perasan jeruk nipis. Seperti yang kita tahu bahwa jeruk nipis merupakan buah yang kaya akan kandungan vitamin C, flavonoid, serta antioksidan.

Kandungan keempat senyawa tersebut mampu mengangkat sel kulit mati yang dapat membuat bibir terlihat gelap, sehingga membuatnya tampak lebih cerah dan sehat.

Caranya, oleskan perasan jeruk nipis secara merata pada seluruh area bibir. Kemudian, diamkan selama semalaman. Lalu, esoknya bilas dengan air bersih.

Namun, perlu diingat bahwa penggunaan perasan jeruk nipis harus hati-hati. Pastikan bibir tidak dalam keadaan luka.

Sebab, jika luka maka akan menimbulkan rasa perih saat terkena air perasaan jeruk tersebut.

Baca juga: Mengenal Playing Victim, Ini Tanda & Cara Mengatasinya

5. Mengoleskan minyak kelapa

8 Cara Memerahkan Bibir secara Alami, Mudah Dilakukan di Rumah

(foto: pexels)

Beragam manfaat minyak kelapa dapat kita rasakan, terutama untuk kecantikan kulit bibir. Minyak ini diketahui mampu memerahkan bibir secara alami.

Tidak hanya mampu mencerahkan, minyak kelapa juga bisa melembapkan sehingga terhindar dari masalah bibir kering dan pecah-pecah.

Seperti yang kita tahu, bahwa kondisi bibir yang seperti itu dapat mengurangi penampilan dan membuat rasa percaya diri berkurang.

Caranya, oleskan minyak kelapa ke seluruh area bibir secara merata. Diamkan beberapa menit sampai mengering. Gunakan bahan alami ini setiap hari, pagi dan sore hari secara rutin.

6. Menggunakan buah stroberi

buah stroberi

(foto: pexels)

Stroberi merupakan buah yang memiliki rasa asam manis dan menyegarkan. Buah ini sangat cocok bila diolah menjadi jus dan dikonsumsi pada siang hari untuk menghilangkan dahaga.

Tidak hanya untuk menghilangkan haus, rupanya buah stroberi mempunyai manfaat lain untuk kesehatan, terutama pada bibir.

Buah ini disinyalir mampu membantu memerahkan bibir secara alami. Hal ini dikarenakan, buah stroberi mengandung vitamin C yang sangat bagus untuk mengangkat sel kulit mati sehingga membuat bibir tampak lebih cerah.

Caranya adalah, cukup mengoleskan buah stroberi secara langsung pada bibir. Diamkan selama beberapa saat, lalu bilas dengan air bersih.

7. Menggunakan mentimun

mentimun

(foto: pexels)

Mentimun kerap digunakan untuk mengatasi berbagai masalah kecantikan, terutama pada mata.

Sayuran ini cukup ampuh dalam menghilangkan lingkaran hitam pada area bawah mata atau yang biasa disebut sebagai mata panda.

Tidak hanya itu, mentimun ternyata juga bisa membantu membuat bibir tampak lebih merah dan cerah. Hal ini dikarenakan, sayuran ini mengandung air yang cukup tinggi sehingga mampu melembapkan bibir.

Dengan kondisi lembap, maka membuatnya tampak lebih cerah dan tidak kering maupun pecah-pecah.

Caranya, iris mentimun, lalu gosokkan bagian dalamnya ke seluruh area bibir. Lakukan secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

8. Menggunakan es batu

Mudah Dilakukan di Rumah

(foto: istockphoto)

Es batu merupakan air yang sudah melalui tahap pembekuan di ruang yang sangat dingin. Umumnya, es batu digunakan sebagai campuran minuman untuk menambah rasa dingin sehingga terasa lebih segar.

Manfaat es batu rupanya tidak hanya untuk menyegarkan minuman saja, melainkan ada banyak manfaat lainnya. Salah satunya adalah mampu membantu memerahkan bibir secara alami.

Hal ini dikarenakan, suhu es batu yang sangat dingin jika ditempelkan pada bibir maka dapat membuat pembuluh darah menyempit dan kemudian membuat bibir terlihat besar.

Secara tidak langsung, akan membuat bibir merekah dan terlihat berwarna merah alami.

Caranya, oleskan es batu pada bibir selama kurang lebih 15 menit. Lakukan cara tersebut setiap hari secara rutin.

9. Menggunakan alpukat

5 Makanan yang Baik Dikonsumsi Saat Buka Puasa

(foto: unsplash/kellysikkema)

Alpukat merupakan salah satu buah yang cukup populer dan sangat mudah dijumpai. Kandungan lemak baik dan nutrisi yang sangat penting di dalamnya, menjadikan buah ini sebagai makanan favorit pelaku diet.

Cara mengonsumsi alpukat bisa dengan berbagai macam cara, salah satunya adalah diolah menjadi jus segar yang tentu saja menyehatkan.

Tahukah kamu, manfaat alpukat ternyata juga bisa dijadikan sebagai pencerah alami bibir? Rupanya, sudah cukup lama buah ini digunakan sebagai solusi dari masalah kecantikan, terutama warna bibir gelap.

Caranya, haluskan daging alpukat menggunakan sendok atau alat blender. Setelah itu, oleskan ke seluruh area bibir hingga merata.

Diamkan kurang lebih selama 15 menit, sampai meresap. Jika dirasa sudah cukup, bilas dengan air hingga bersih.

10. Menggunakan buah delima

delima

(foto: pixabay/megspl)

Siapa yang tidak tahu akan manfaat buah delima? Buah seribu biji ini dipercaya mampu memberikan segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Tidak hanya itu, ia juga bisa memberikan manfaat untuk kecantikan, terutama pada bibir.

Buah ini dapat dijadikan sebagai bahan alami untuk memerahkan bibir. Selain itu, buah delima juga mengandung nutrisi penting yang dapat melembapkan dan menyehatkan bibir.

Caranya adalah, ambil satu buah delima dan cuci hingga bersih. Kemudian, hancurkan hingga halus, bisa dengan menggunakan blender.

Setelah itu, campurkan dengan satu sendok air mawar, atau bisa juga dengan menggunakan susu segar.

Oleskan campuran bahan tersebut ke area bibir yang kusam sembari digosok kurang lebih selama 5 menit. Kemudian, bilas dengan air hangat. Lakukan cara ini setiap hari sebelum tidur agar hasilnya maksimal.

11. Menggunakan pasta gigi

Khawatir di Pecat? Ikuti 10 Tips ini Agar Terhindar dari PHK

(foto: pixabay/stocksnap)

Selama ini, mungkin kamu tahu bahwa manfaat dari pasta gigi hanyalah untuk membersihkan gigi saja. Namun, siapa sangka bahwa ternyata ia juga bisa memerahkan bibir secara alami?

Hal ini dikarenakan, pasta gigi mengandung magnesium, selenium, kalsium, kalium, dan berbagai macam mineral lainnya dalam jumlah yang cukup tinggi. Kandungan ini sangat cepat dalam membantu proses regenerasi kulit.

Saat proses regenerasi itulah, sel kulit mati akan terangkat dan digantikan dengan sel kulit yang baru. Sehingga, kulit kusam pada bibir akan berubah menjadi lebih cerah dan merah.

Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu mengoleskan pasta gigi ke seluruh area bibir, kemudian diamkan selama kurang lebih 15 menit.

Setelah itu, bilas dengan air sampai bersih. Usahakan jangan terlalu lama mendiamkannya, karena dapat menimbulkan rasa panas pada bibir.

12. Menggunakan minyak almond

5 Skincare Berbahan Dasar Minyak

(foto: unsplash/phaedra)

Almond merupakan salah satu jenis kacang-kacangan yang memiliki segudang manfaat baik bagi kesehatan. Bahkan, kacang ini bisa menjadi camilan sehat saat sedang dalam program penurunan berat badan.

Tidak hanya itu, kacang almond terutama minyaknya, ternyata juga memiliki manfaat dalam hal kecantikan, khususnya memerahkan bibir secara alami.

Hal ini dikarenakan kandungan emolien yang terdapat di dalam minyak kacang ini yang dapat digunakan untuk memerahkan bibir secara alami.

Selain itu, minyak almond juga bermanfaat untuk menghaluskan kulit bibir yang terasa kasar.

Caranya, oleskan minyak tersebut ke area bibir secara menyeluruh. Lakukan cara tersebut secara rutin setiap hari sampai mendapatkan hasil seperti yang diinginkan.

13. Menggunakan susu

Manfaat Susu Beruang, untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

(foto: pexels)

Hampir semua orang pasti tahu akan manfaat susu yang sangat bagus untuk kesehatan, baik tubuh maupun kulit.

Manfaat susu bisa juga kamu gunakan untuk memerahkan bibir secara alami. Terdapat kandungan asam laktat di dalamnya, yang sangat berguna untuk mencerahkan bibir kusam.

Namun, perlu diingat bahwa susu yang digunakan haruslah susu murni tanpa campuran apa pun. Caranya, cukup oleskan ke permukaan bibir secara menyeluruh.

Selain dapat mencerahkan, susu juga dapat melembapkan bibir dan mengangkat sel kulit mati.

14. Memanfaatkan kunyit

Tidak banyak yang tahu jika kunyit ternyata juga memiliki manfaat untuk mencerahkan bibir.

Hal ini berkat kandungan turmeric yang dimilikinya. Turmeric ini mampu mengurangi produksi melanin yang bisa membuat kulit tampak lebih gelap.

Oleh sebab itu, cara yang satu ini dapat dimanfaatkan untuk mencerahkan bibir. Caranya, buat pasta yang terbuat dari susu dan bubuk kunyit lalu aplikasikan ke bibir.

Tunggu hingga 5 sampai 10 menit lalu bilas. Setelah itu aplikasikan lip balm.

15. Menggunakan buah bit

beetroot

(foto: pixabay/Desertrose7)

Sebagaimana diketahui, buah bit merupakan pewarna alami sehingga sangat cocok digunakan sebagai salah satu alternatif untuk mencerahkan bibir.

Secara alami, warna bibir yang cerah adalah merah atau pink sehingga kamu bisa menggunakan buah bit untuk itu.

Bit kaya akan vitamin C, potasium, asam folat, dan antioksidan. Selain itu, buah yang satu ini juga memiliki sifat alami yang membersihkan darah, mengangkat sel-sel mati dan mencerahkan kulit.

Cara menggunakannya juga sangat sederhana. Kamu hanya perlu memotong buah bit menjadi beberapa irisan lalu oleskan secara langsung ke bibir.

Tunggu sebentar hingga 15 menit lalu bilas dengan air.

Cara menjaga kecerahan bibir

Tetap Fresh, 10 Trik dan Tips agar Tetal Buah Awet

(foto: pexels/olegmagni)

Setelah mengetahui bagaimana cara memerahkan bibir secara alami, kini saatnya untuk mengetahui juga bagaimana cara menjaga agar bibir tetap terlihat merah dan sehat.

Sebab, jika setelah berbagai macam cara memerahkan bibir sudah dilakukan dan mendapatkan hasil yang memuaskan, namun kamu tidak bisa menjaganya, maka semua usaha yang kamu lakukan akan sia-sia.

Lantas, bagaimana cara menjaga agar bibir tetap merah dan sehat? Berikut penjelasan lengkapnya.

1. Hindari menjilat bibir

Apakah kamu memiliki kebiasaan menjilat bibir terutama ketika merasa bibir kering? Sebaiknya, kebiasaan tersebut segera ditinggalkan.

Pasalnya, menjilat bibir merupakan salah satu faktor penyebab bibir menjadi hitam dan kusam. Sebab, saat kebiasaan tersebut dilakukan, maka akan membuat bibir tampak basah sehingga tidak terlihat kering.

Namun, percayalah bahwa setelah itu bibir yang terkena air liur akan menjadi kering lagi dalam waktu yang cukup cepat. Bahkan, air liur tersebut dapat membuat bibir terasa lebih mudah kering dari sebelumnya.

Usahakan, kebiasaan menjilat bibir segera dihentikan untuk menjaga agar bibir tetap cerah dan berwarna merah alami.

2. Hindari merokok dan mengonsumsi minuman tidak sehat

Merokok merupakan salah satu kebiasaan buruk yang dapat membuat tubuh menjadi tidak sehat. Selain itu, kebiasaan tersebut juga dapat menjadi masalah bagi kecantikan kulit, terutama pada kulit bibir.

Merokok dalam waktu yang cukup sering dapat membuat bibir menjadi hitam. Hal tersebut dikarenakan, rokok mengandung zat nikotin yang dapat meninggalkan bekas pada permukaan bibir, sehingga membuat bibir terlihat lebih gelap.

Tidak hanya merokok, kebiasaan mengonsumsi minuman tidak sehat seperti alkohol, kopi, dan soda, juga dapat menyebabkan bibir kusam dan menghitam.

Oleh karena itu, kebiasaan tersebut harus bisa dihindari jika ingin menjaga bibir tetap merah dan cerah.

3. Jangan sering menggunakan lipstik alias gincu

Lipstik merupakan salah satu produk kecantikan kulit yang khusus dioleskan pada bibir agar terlihat lebih cerah.

Ada banyak warna lipstik yang bisa digunakan, mulai dari warna kalem hingga cerah menyala. Tujuan pemakaian produk tersebut adalah untuk menambah kecantikan, terutama pada bibir.

Akan tetapi, polesan lipstik pada bibir dalam waktu yang terlalu sering, justru dapat menimbulkan efek samping, yakni membuat bibir menjadi gelap.

Sebab, kandungan yang terdapat di dalamnya mampu membuat bibir menjadi lebih cepat kering dan pecah-pecah, sehingga tampak tidak sehat.

Oleh karenanya, agar kecerahan bibir dapat terjaga, maka sebaiknya hindari menggunakan lipstik terlalu sering.

4. Perbanyak konsumsi buah

Para ahli gizi yang berasal dari berbagai belahan dunia, pasti setuju jika buah merupakan makanan yang mengandung segudang manfaat baik bagi kesehatan tubuh.

Mengonsumsi buah dalam porsi cukup setiap harinya dapat membantu menjaga bibir agar tetap merah dan cerah alami.

Terdapat kandungan vitamin E dan C di dalamnya yang memiliki peran penting dalam menjaga kelembapan kulit bibir agar tidak kering dan tampak cerah alami.

Oleh sebab itu, dianjurkan untuk mengonsumsi buah secara rutin setiap hari. Namun, ingat dalam porsi yang cukup.

5. Pakai lip balm dengan sunblock

Salah satu kunci agar bibir tetap cerah adalah dengan menjaganya dalam keadaan lembap.

Mengonsumsi air memang salah satu cara untuk menjaga kelembapan tubuh dari dalam. Namun itu saja masih belum cukup.

Kamu juga harus menjaga bibirmu tetap lembap dengan menggunakan bantuan lip balm. Aplikasikan lip balm pada bibir secara berkala, terutama jika kamu berada di tempat ber-AC.

Selain itu, jika kamu berada di luar ruangan yang terik, lip balm biasa tidak cukup. Pilih lip balm yang juga mengandung sunblock. Sebab, paparan sinar matahari terlalu lama dapat menurunkan tingkat kecerahan bibirmu.

6. Rajin bersihkan makeup

Nah, setelah bekerja seharian wajar saja jika kamu merasa terlalu lelah untuk membersihkan sisa makeup sebelum tidur.

Apakah kamu memiliki kebiasaan yang satu ini? Jika iya, maka segaralah kurangi karena itu bisa menjadi salah satu penyebab mengapa bibir menjadi lebih gelap.

Tidak membersihkan sisa makeup sebelum tidur akan membaut sisa produk kosmetik menempel di kulit termasuk bibir. Yang mana, hal tersebut dapat mempengaruhi kulit termasuk membuat warna bibir menjadi lebih gelap.

Akhir kata

Demikianlah, cara memerahkan bibir secara alami dengan cepat yang dapat dilakukan di rumah dengan mudah.

Walaupun kini sudah tersedia banyak vitamin maupun serum bibir yang dianggap lebih ampuh untuk membuat bibir tampak cerah dan sehat, namun tidak ada salahnya jika mencoba cara yang lebih alami.

Sebab, keuntungan menggunakan bahan alami lebih minim risiko efek samping berbahaya jika dibanding dengan menggunakan bahan kimia.

Terlebih lagi, tidak sedikit produk kecantikan yang menggunakan bahan kimia berbahaya yang justru dapat berdampak buruk pada kesehatan.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.