profil
Nasya Marcella
Nasya Marcella adalah aktris dan model yang berasal dari Jakarata. Ia dikenal lewat web series berjudul Fortune Cookies yang tayang tahun 2013-2014. Ia juga bermain film berjudul Demi Cinta (2017), Sabyan: Menjemput Mimpi (2019) dan sebagainya.
Karier
Ia merupakan gadis yang mempunyai lesung pipit ini adalah artis cantik kelahiran Jakarta. Ia memulai kariernya dengan berakting di sinetron yang berjudul Satria pada tahun 2011.
Berkat aktingnya yang mumpuni, di tahun berikutnya ia kembali mendapatkan tawaran untuk bermain dalam sinetron Yang Masih di Bawah Umur dan beradu akting dengan Natasha Wilona.
Setelah itu, ia rutin membintangi berbagai sinetron, seperti Akibat Pernikahan Dini (2013), Fortune Cookies (2013), 7 Manusia Harimau New Generation (2016), dan Anak Langit (2017).
Sering tampil di layar kaca membuat namanya melambung dan dikenal banyak orang. Ia pun kemudian melebarkan sayapnya ke film layar lebar.
Debutnya dalam dunia perfilman adalah dengan membintangi Abdullah & Takeshi. Selain itu, ia juga pernah membintangi Demi Cinta (2017) dan Ashiap Man (2021).
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Febby Rastanty

(foto: instagram/nasyamarcella)
Biodata & Profil
- Nama Lengkap: Victoria Nasya Marcella Tedja
- Nama Panggung: Nasya Marcella
- Nama Panggilan: Nasya
- Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 9 Desember 1996
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan:
- Agama : Kristen
- Orang Tua: Triyono Sjaya (Ayah), Ratna Dewi (Ibu)
- Saudara: Patricia Theodora Tedja, Monica Laura Agustin Tedja
- Pacar : Verrell Bramasta (2016), Steven Tanady (2017)
- Profesi: Aktris, Model
- Hobi: Menonton Film
- Facebook: –
- Twitter: @nasya_official
- Instagram: @nasyamarcella
- TikTok: @nasyamarcella_
- YouTube: Nasya Marcella Official
Fakta Menarik
- Ia suka menonton film dan makan di restoran saat ada waktu luang.
- Ia juga mempunyai kegemaran olah raga tinju. Biasanya ia latihan memukul samsak untuk mengisi waktu luangnya.
- Sempat menjalin hubungan asmara dengan Verrell Bramasta, tetapi harus kandas karena alasan perbedaan agama.
- Selama menapaki karier di dunia seni peran, ia biasanya mendapatkan peran protagonis.
- Saat melakukan adegan perkelahian untuk sinetron Anak Langit, sepatu Nasya sampai rusak karena adegan tersebut.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Ghea Youbi
Film
- Ashiap Man (2022), sebagai Kiara
- Sabyan: Menjemput Mimpi (2019), sebagai Fanny
- Demi Cinta (2017), sebagai Sandra
- Abdullah & Takeshi (2016), sebagai Indah
Web Series
- Aku Bukan Wanita Pilihan (RCTI | 2022), sebagai Tiara Fitri Anjani
- Sianida (WeTV, iflix | 2021), sebagai Dita Prabawati
- Unknown (Vidio | 2021), sebagai Andini
- Mama Mama Milenial (GoPlay | 2021), sebagai Marsha Angelica (Chacha)
- Suci dalam Cinta (SCTV | 2021), sebagai Sheila
- Anak Langit (SCTV | 2017—2019), sebagai Maira
- Anak Langit (SCTV | 2017—2019), sebagai Milka Ayu Kinasih
- 7 Manusia Harimau New Generation (MNCTV | 2016), sebagai Sekar Kemuning (Kay)
- Jakarta Love Story (RCTI | 2015), sebagai Dira
- Fortune Cookies (RCTI | 2013—2014), sebagai Jasmin
- TV Movie Episode: “Manis Manis Madu” (RCTI | 2013)
- TV Movie Episode: “Ayahku” (RCTI | 2013)
- Akibat Pernikahan Dini (RCTI | 2013), sebagai Dini
- TV Movie Episode: “Cinta Buta Buat Mawar” (RCTI | 2013)
- Magic (RCTI | 2013), sebagai Nadine
- Yang Masih di Bawah Umur (RCTI | 2012), sebagai Tiara
- Satria (Indosiar | 2011), sebagai Safira
- Bule Betawi (2011)
Nominasi
- Silet Awards 2022 – Aktris Tersilet – Aku Bukan Wanita Pilihan
- Festival Film Bandung 2022 – Pemeran Wanita Terpuji Serial Televisi – Aku Bukan Wanita Pilihan
- Indonesian Drama Series Awards 2022 – Pasangan Drama Series Terfavorit (bersama Samuel Zylgwyn) – Aku Bukan Wanita Pilihan
- Indonesian Drama Series Awards 2022 – Pemeran Utama Wanita dalam Drama Series Terfavorit – Aku Bukan Wanita Pilihan
- SCTV Awards 2021 – Artis Paling Socmed
- SCTV Awards 2021 – Aktris Pendamping Paling Ngetop – Suci dalam Cinta
- SCTV Awards 2018 – Aktris Pendamping Paling Ngetop – Anak Langit
Quotes
-
Jaga tubuhmu, itu rumahmu
-
Rasa sakit karena disiplin jauh lebih sedikit daripada rasa sakit karena penyesalan
-
Luangkan waktu untuk membuat jiwa Anda bahagia
Foto-foto Nasya Marcella
1. Outfit-nya yang simpel dengan dress dan tas di tangannya

(foto: instagram/nasyamarcella)
2. Wajahnya memang terlihat kalem. Oleh karena itu, ia selalu dapat peran protagonis

(foto: instagram/nasyamarcella)
3. Saat liburan di Disneyland

(foto: instagram/nasyamarcella)
4. Suka melakukan pole dance

(foto: instagram/nasyamarcella)
5. Pemotretan untuk iklan produk kecantikan

(foto: instagram/nasyamarcella)
Nasya Marcella memang berniat untuk terjun di bidang entertaiment. Melalui iklan dan menjadi model, akhirnya ia bisa mengikuti casting untuk bermain sinetron. Kini ia menjadi salah satu aktris muda yang namanya diperhitungkan di dunia seni peran.
0 comments