profil

Rebecca Klopper

100
fans love
Penulis:   | 
Tanggal Lahir:
Tempat Lahir:
Profesi:

Rebecca Klopper adalah seorang aktris dan model yang berasal dari Malang, Jawa Timur. Namanya mulai naik daun setelah membintangi sinetron yang tayang di SCTV, Mermaid In Love (2016).

Karier

Dalam serial Mermaid In Love (2016), ia berperan sebagai Sasya Van Derkock, selebgram yang angkuh dan over acting. Sebelum bermain di acara yang diputar di tahun 2016 silam ini, ia sudah terjun ke dunia akting terlebih dahulu.

Tepatnya pada tahun 2013, ia terlibat dalam sinetron MNCTV Bersama Meraih Mimpi. Ia memerankan tokoh Mella. Ia juga kerap membintangi beberapa sinetron lainnya seperti Malu-Malu Kucing, Buaya Putih, dan Dilema Cinta.

Tidak hanya tampil di layar kaca saja,tapi ia juga tak ketinggalan untuk beradu akting di dunia layar lebar. Kesempatan perdananya dengan membintangi film yang sudah rilis tahun 2018 lalu, Sesat.

Selain itu, film-film yang pernah dibintangi aktris kelahiran 2001 ini di antaranya adalah Bisikan Iblis, Habibie & Ainun 3, Senior, dan Anak Garuda. 

Kemahiran aktingnya sudah tidak dapat diragukan lagi. Buktinya, ia berhasil meraih  nominasi penghargaan SCTV Awards 2016 berkat perannya dalam sinetron Mermaid In Love.

Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Aldin Pratama

Biodata, Profil dan Fakta Rebecca Klopper

(foto: instagram/rklopperr)

Biodata & Profil

  • Nama Lengkap: Rebecca Ayu Putri Klopper
  • Nama Panggung: Rebecca Klopper
  • Nama Panggilan: Rebecca, Becca
  • Tempat, Tanggal Lahir: Malang, Jawa Timur, 21 November 2001
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Agama: Islam
  • Profesi: Aktris, Model 
  • Hobi: Jalan-jalan, Koleksi Sneakers, Masak, Tidur
  • Facebook: –
  • Twitter: @rbccaklppr
  • Instagram: @rklopperr
  • TikTok: @rklopperr
  • YouTube: Rebecca Klopper Official

Tinggi, Berat & Penampilan Fisik

  • Tinggi: 165 cm
  • Berat: – kg
  • Golongan Darah: –
  • Warna Rambut: Hitam
  • Warna Mata: Hitam
  • Warna Kulit: Putih
  • Ukuran Tubuh: –
  • Ukuran Sepatu: –
  • Ukuran Baju: –

Pendidikan

  • Sekolah Tunas Indonesia

Keluarga

  • Ayah: James Klopper
  • Ibu: Susana
  • Saudara Laki-laki: Oscar Klopper
  • Saudara Perempuan: Jessica Klopper

Pacar

Arnold Leonard

Sempat beradu akting di tahun 2016, keduanya diisukan memiliki jalinan kasih. Namun Rebecca menjelaskan bahwa keduanya hanya berteman.

Rizky Pahlevi

Di tahun 2017, ia dan Rizky kerap menunjukkan kemesraan di media sosial. Namun hubungan tersebut renggang dan putus setelah kabar perselingkuhan Rebecca dan Junior.

Junior Roberts

Di tahun 2021, aada foto dan video yang menunjukkan kedekatannya dengan Junior Roberts. Rebecca juga diisukan menjadi orang ketiga dari hubungan Junior dengan Hanggini. Bahkan keduanya diisukan berhubungan seksual di dalam toilet. Atas semua tuduhan, keduanya tutup mulut.

Fadly Faisal

Ia diketahui berpacara dengan Fadly Faisal pada Maret 2022. Keduanya mengaku sudah mengantongi restu dari orangtua masing-masing.

Kekayaan

Tak diketahui berapat total kekayaan Rebecca Klopper, kekayaannya berasal dari kariernya sebagai aktris dan model.

YouTube

Dikutip dari Social Blade tahun 2023, YouTubenya menghasilkan pendapatkan perharo 0,02 dollar atau 300 rupiah, perbulan 0,03-0,47 dollar atau 500-7 ribu rupiah dan pertahun 0,35-6 dollar atau 5-89 ribu rupiah.

Kontroversi

Menjadi orang ketiga

Di tahun 2021, beredar foto dirinya dan Junior sedang berciuman. Padahal saat itu Junior sedang berpacaran dengan Hanggini. Setelah kejadian tersebut, Junior dan Hanggini dikabarkan telah putus.

Pacaran kelewat mesra

Di tahun 2022, ia dan Fadly diketahui telah menjalin kasih. Keduanya kerap membagikan momen bersama namun menurut netizen kelewat mesra sehingga mirip orang yang sudah menikah.

Video syur

Di bulan Juni 2023, beredar video syur 47 detik yang mirip dengan Rebecca Klopper. Atas beredar video tersebut, Rebecca minta maaf kepada masyarakat, keluarga Fadly yang ikut terseret, rekan dan klien. Ia juga menyerahkan masalah tersebut kepada kepolisian.

Fakta Menarik

  • Karena terlalu menjiwai tokoh yang ia mainkan sampai-sampai sifat atau kebiasaan dari tokoh tersebut sering terbawa olehnya dalam kehidupan pribadinya.
  • Awal dari hobi mengumpulkan sepatu sneakers-nya hanya semata-mata ikut tren saja, kemudian beralih menjadi kegemaran. 
  • Sneakers yang ia suka adalah bergaya sporty, karena menurutnya jenis sepatu ini cocok untuk dipadukan jenis outfit apa saja.
  • Ia memiliki darah Australia dan Jawa.
  • Pernah mengambil homeschooling saat menempuh sekolah menengah atasnya, karena jadwalnya pada saat itu cukup padat.
  • Ia sempat berangan-angan menjadi seorang pembawa acara, guru, dan penulis buku.
  • Ayah dari aktris blasteran Jawa-Australia ini bekerja di Dubai, tepatnya di perusahaan minyak.
  • Tidak hanya akting saja, ia berhasil menyumbangkan lantunannya dalam single Meraih Mimpi.
  • Menghasilkan uang untuk pertama kalinya saat duduk di bangku SMP berkat kariernya sebagai model.
  • Pada Desember 2021 sosoknya viral di berbagai platform media sosial setelah dikabarkan menjadi orang ketiga dalam hubungan Hanggini dan Junior Roberts.

Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Ratu Sofya

Film

  • Catatan Si Boy (2023), sebagai Ina
  • LDR: Love Distance Relationshi* (MAXStream | 2023)
  • Virgo and The Sparklings (2023), sebagai Sasmi
  • Seperti Hujan yang Jatuh ke Bumi (2020), sebagai Rina
  • Pelukis Hantu (2020), sebagai Sephia
  • Anak Garuda (2020), sebagai Dilla
  • Senior (2019), sebagai Aluna
  • Habibie & Ainun 3 (2019), sebagai Heny
  • Bisikan Iblis (2018), sebagai Shila
  • Sesat (2018), sebagai Kasih

Sinetron

  • Catatan Harianku Episode: Cinta Palsu (2021), sebagai Rachel
  • Magic In Love (Vidio, SCTV | 2020), sebagai Viola
  • Dilema Cint (SCTV | 2018), sebagai Intan
  • Buaya Putih (RCTI | 2017), sebagai Bunga & sebagai Ranum
  • Nathan & Nadia (Trans TV | 2017), sebagai Karina
  • Mermaid In Love 2 Dunia (SCTV | 2016), sebagai Stella
  • Mermaid In Love (SCTV | 2016), sebagai Sasha van der Kock
  • Malu Malu Kucing (MNCTV | 2015), sebagai Alya
  • Bersama Meraih Mimpi (MNCTV | 2013), sebagai Mella

Web Series

FTV

  • Entah Ayam Apa Yang Merasuki Cintaku (2020)
  • Jangan Kaya Orang Susah (2019)
  • Hari Bubur Nasional (2019)
  • Musuh Bebuyutan Cintanya Belum End (2019)
  • Jomblo Tapi Kepo (2017)

Model Video Klip

  • Terlambat Mencintaimu – Segara (2021)

Nominasi

  • SCTV Awards (2016) – Pendatang Baru Paling Ngetop – Mermaid In Love (sinetron)
  • Infotainment Awards (2017) – Selebriti Pendatang Baru Paling Memikat – Mermaid In Love 2 Dunia (sinetron)
  • Festival Film Bandung (2019) – Pemeran Wanita Terpuji Film Televisi – Hari Bubur Nasional (FTV)

Foto – foto Rebecca Klopper

1. Berpose manis dengan rambut terurai

Biodata, Profil dan Fakta Rebecca Klopper

(foto: instagram/rklopperr)

2. Tampil anggun dengan dress putihnya pada saat premiere film Habibie & Ainun 3

Biodata, Profil dan Fakta Rebecca Klopper

(foto: instagram/rklopperr)

3. Ia selalu menjaga penampilannya agar terlihat menarik

Biodata, Profil dan Fakta Rebecca Klopper

(foto: instagram/rklopperr)

4. Salah satu kegemarannya adalah berkeliling dunia

Biodata, Profil dan Fakta Selingkuhan Junior Roberts

(foto: instagram/rklopperr)

5. Berkarier sebagai model membuatnya luwes dalam berpose di mana saja

Biodata, Profil dan Fakta Selingkuhan Junior Roberts

(foto: instagram/rklopperr)

Rebecca Klopper sampai saat ini masih melanjutkan kariernya sebagai pemain film atau sinetron. Sudah beberapa film atau sinetron yang ia berhasil bintangi. Kerja kerasnya selama ini tidaklah sia-sia dan bahkan sudah sukses meraih beberapa nominasi penghargaan. 

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.