sinetron

MNCTV Tayangkan Serial Legenda Minangkabau ‘Prahara di Bukik Tuo (Palasik)’

Penulis:   | 

“Prahara di Bukik Tuo (Palasik)” merupakan sinetron terbaru MNCTV yang mengangkat cerita rakyat dari Minangkabau, Sumatera Barat, Palasik.

Menurut cerita rakyat Minangkabau, Palasik merupakan makhluk gaib dengan ilmu hitam yang kuat.

Makhluk ini bukan berasal dari golongan jin melainkan manusia. Palasik ini sangat ditakuti oleh Ibu-Ibu di Tanah Minang karena ia suka memangsa bayi.

Baca: Miniseri Dua Dunia Salma Season 2 Akan Tayang Awal April

Dalam sinetron produksi MNC Pictures ini akan bercerita tentang Calon Ratu Palasik di Dusun Bukik Tuo, Sumatera Barat.

Para penganut Palasik sangat menunggu kehadiran keturunan ketujuh Palasik yang digadang-gadang menjadi Ratu Palasik terkuat di dunia.

Sinopsis Prahara di Bukik Tuo Episode 1 - Terakhir Lengkap (Sinetron MNCTV)

(foto: instagram/officialmnctv)

Nah, sosok keturunan ketujuh Palasik ini bernama Citra. Tapi, Citra merupakan gadis modern yang tidak mempercayai dogeng atau cerita-cerita masa lalu terlebih tentang mitos Palasik.

Sosok Citra ini diperankan oleh aktris muda berbakat Rosiana Dewi. Rosiana sebelumnya pernah berakting dalam mini seri SCTV “Cinderela Metropolitan”.

Baca juga: Sangat Dinanti Fans, Ini Dia 3 Fakta Miniseri Dua Dunia Salma Season 2

Selain dia, sinetron ini juga dibintangi oleh Masaji Wijayanto, Ghea D’Syawal, Tommy Kaganangan, Ina Marika, Tasman Taher, Joseph Hungan dan Dharty Manullang.

Rencananya sinetron yang disutradarai oleh Dedy Mercy ini akan ditayangkan setiap hari mulai Pkl 20.20 WIB. Saksikan episode pertama sinetron MNCTV “Prahara di Dusun Bukik Tuo (Palasik)” pada tanggal 8 April 2019.

Berikut cuplikan sinetron MNCTV “Prahara di Dusun Bukik Tuo (Palasik)” :