film

Sinopsis Wish Dragon, Kisah Naga Ajaib Bisa Kabulkan Tiga Permintaan

Penulis:   | 

Netflix siap mengajakmu berpetualang dengan film barunya, Wish Dragon. Film animasi ini akan menjadi film yang bagus untuk ditonton bersama seluruh keluarga.

Wish Dragon mengikuti cerita sang tokoh utama Din, seorang mahasiswa yang menemukan seekor naga bernama Long yang mampu mengabulkan permintaan.

Film ini dibintangi oleh Jimmy Wong, John Cho, Constance Wu, Natasha Liu Bordizzo, Jimmy O. Yang, Aaron Yoo, Will Yun Lee, dan Ronny Chieng.

Jackie Chan memproduseri film tersebut dan menyuarakan peran Cho dalam versi Mandarin. Karakter dalam film disuarakan dalam bahasa Mandarin dan Inggris.

Baca juga: Sinopsis Skater Girl, Dilema Gadis Desa Jatuh Cinta pada Papan Seluncur

Wish Dragon akan menyuguhkan animasi indah tentang Din dan kehidupannya. Suatu hari, ia menemukan teko kuno yang berisi Long, naga pemberi harapan.

Mereka menjelajahi jalanan dan langit Shanghai moderen, sementara Din mencoba menggunakan tiga keinginannya secara maksimal.

Ketika Din masih muda, sahabatnya yang bernama Lina (Natasha Liu Bordizzo) pindah, dan ia berpikir bahwa keinginan terbesarnya adalah untuk bersatu kembali dengannya.

Sinopsis Wish Dragon, Kisah Naga Ajaib Bisa Kabulkan Tiga Permintaan

(foto: netflix)

Sayangnya Long tidak bisa membuat orang jatuh cinta. Cerita ini tampaknya lebih tentang menyatukan kembali teman-teman daripada sesuatu yang romantis.

Wish Dragon adalah film pertama yang diproduksi oleh Base Animation, sebuah studio animasi baru yang merupakan bagian dari perusahaan VFX Base FX.

Tujuan dari film dan studio Base Animation adalah untuk membuat animasi kelas dunia di Tiongkok untuk dinikmati di negara sendiri dan bahkan dunia.

Sutradara Chris Appelhans menginginkan film dibuat di Tiongkok, dengan tim kreatif asli sana yang kuat, serta pemain berbakat internasional.

Baca juga: Sinopsis Spirit Untamed, Persahabatan Gadis Remaja dan Kuda Mustang Liar

Appelhans ingin fokus pada harapan dan impian Tiongkok kontemporer melalui film yang merupakan debutnya di dunia penyutradaraan ini.

Berdurasi kurang lebih 100 menit, Wish Dragon adalah film animasi kedua produksi Sony Pictures Animation yang dirilis di Netflix tahun ini.

Film lainnya, The Mitchells vs. the Machines, dirilis oleh layanan streaming raksasa itu pada April 2021 dan telah menerima ulasan yang bagus.

Wish Dragon dirilis telah dirilis di Tiongkok pada 15 Januari 2021, dan akan tersedia secara global oleh Netflix pada 11 Juni 2021.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.