sinopsis

Sinopsis Orang Miskin Baru Episode 1 – Terakhir Lengkap

Penulis:   | 

Sinetron terbaru RCTI berjudul Orang Miskin Baru akan tayang perdana pada 13 Maret 2020, tayang setiap hari Senin hingga Minggu jam 17.00 WIB.

Sinetron garapan MNC Picture ini dibintangi oleh aktor dan aktris terkenal seperti Teddy Syah dan juga Tessa Kaunang.

Sebelum membintangi sinetron ini, terakhir Teddy Syah membintangi film Kafir, sedangkan untuk Tessa Kaunang ini adalah sinetron pertama yang dibintanginya setelah lama tidak bermain untuk film dan juga sinetron.

Baca juga: Sinopsis Kingdom Season 2 Episode 1 – 6 Lengkap

DETAIL ORANG MISKIN BARU

  • Judul: Orang Miskin Baru
  • Genre: Keluarga, Komedi
  • Negara: Indonesia
  • Sutradara: –
  • Produser: –
  • Penulis Naskah: Tim MNC Picture
  • Rumah Produksi : MNC Picture
  • Channel TV: RCTI
  • Jumlah Episode: –
  • Masa Tayang: mulai 13 Maret 2020
  • Jadwal Tayang: Senin – Minggu pukul 17.00 WIB
Sinopsis Orang Miskin Baru Episode 1 - Terakhir Lengkap

(foto: instagram/officialrcti)

PLOT CERITA ORANG MISKIN BARU

Menceritakan seorang keluarga terpandang dan juga kaya raya bernama Untung (Teddy Syah). Ia seorang pengusaha properti yang sukses, memiliki istri bernama Soraya serta memiliki tiga orang anak yang bernama Dinar, Arta, dan juga Aghiez.

Sementara itu, ada keluarga yang hidupnya sederhana yakni keluarga Marjuki. Ia punya anak laki laki yang berpacaran dengan anaknya Untung bernama Rafli.

Suatu hari, Rafli mengantar Dinar pulang ke rumahnya dan setelah mengetahui anaknya jalan dengan laki-laki yang biasa saja, Untung menghina Rafli dan melarang Dinar untuk tidak jalan dengan cowok yang derajatnya berbeda dengannya.

Mendengar anaknya dihina, Marjuki menyumpahi kalau keluarga Untung akan hidup susah dan seketika itu juga, hidup keluarga Untung jadi susah dan kehidupannya berbalik 180 derajat dari sebelumnya.

Akankah keluarga Untung akan bertahan hidup dengan keadaan yang berbeda dari sebelumnya?

Baca juga: Sinopsis Istri Kedua Episode 1 – Terakhir Lengkap (Sinetron SCTV)

SINOPSIS SINETRON RCTI ORANG MISKIN BARU EPISODE 1 – TERAKHIR LENGKAP

  • Sinopsis Episode 1
  • Sinopsis Episode 2
  • Sinopsis Episode 3
  • Sinopsis Episode 4
  • Sinopsis Episode 5
  • Sinopsis Episode 6
  • Sinopsis Episode 7
  • Sinopsis Episode 8
  • Sinopsis Episode 9
  • Sinopsis Episode 10

PEMERAN UTAMA

  • Teddy Syach sebagai Untung
  • Tessa Kaunang sebagai Soraya
  • Umay Shahab sebagai Rafli
  • Dea Annisa sebagai Dinar
  • Derry Drajat sebagai Marjuki

PEMERAN PENDUKUNG

  • Arnold Leonard sebagai Arta
  • Jericho Gautama sebagai Aghiez / Agis
  • Emi Lemu sebagai Istri Marjuki
  • Hamka Siregar
  • Alin
  • Putty Noor
  • Lavicky Nicholas