kpop

Profil dan 5 Fakta Vanya, Member Z-Girls dari Indonesia yang Debut Sebagai Idol di Korea

Penulis:   | 

Project group dari Z-POP DREAM yaitu Z-GIRLS baru saja debut dengan single yang berjudul What You Waiting For.

Girl Group ini cukup menarik perhatian publik, terutama fans internasional lantaran grup ini debut di Korea tanpa satu pun anggota yang berasal dari Korea seperti grup K-Pop lainnya. Ketujuh anggota Z-GIRLS sendiri berasal dari berbagai negara, termasuk dari Indonesia.

Satu member Z-GIRLS yang berasal dari Indonesia bernama Vanya. Gadis bernama lengkap Zhavanya Meidi Hendra ini lahir di Yogyakarta pada 16 Mei 1996 (sekarang berusia 22 tahun). Ia berposisi sebagai lead vocal sekaligus main dancer di grup besutan Zenith Media Content tersebut.

Siapa sebenarnya sosok Vanya Z-Girls? Mari kenal lebih dekat melalui 5 fakta tentang Vanya berikut.

1. Pernah Mengikuti Ajang The Next Boy/Girl Band Global TV

Profil dan 5 Fakta Vanya, Member Z-Girls dari Indonesia yang Debut Sebagai Idol di Korea

(foto: okezone)

Vanya merupakan salah satu peserta di ajang pencarian bakat Global TV yaitu The Next Boy/Girl Band. Dalam acara ini, Vanya berhasil sampai di babak Grand Final dan menjadi Hot Seater Tim Girls.

Baca: Menikah dengan Syahrini, Ini 5 Fakta Reino Barack!

2. Anggota grup vokal “SoulSisters”

Profil dan 5 Fakta Vanya, Member Z-Girls dari Indonesia yang Debut Sebagai Idol di Korea

(foto: instagram/soulsisters)

Gadis bersuara merdu ini juga merupakan salah satu anggota dari Soulsisters. Soulsisters merupakan grup vokal yang terbentuk dari ajang pencarian bakat The Next Boy/Girl Band Global TV.

Grup beranggotakan lima remaja ini juga sempat merilis sebuah single berjudul Curi Hatiku di tahun 2017 silam.

3. Hobi Bikin Dance Cover

Profil dan 5 Fakta Vanya, Member Z-Girls dari Indonesia yang Debut Sebagai Idol di Korea

(foto: instagram/zhevanyameidi)

Selain memiliki suara yang merdu, Vanya juga dikenal jago nge-dance dan sering men-cover tarian-tarian populer yang sering dipostingnya di instagram.

Mulai dari koreografi dari lagu Tempo – Exo, Killing Me – Ikon, hingga La Vien En Rose milik Iz*One. Vanya tampak begitu lentur dan menguasai tarian-tarian tersebut dengan apik.

Baca juga: 9 Fakta Daisy Momoland, Suka Film dan Bisa Menari Balet

4. Fashionable

Profil dan 5 Fakta Vanya, Member Z-Girls dari Indonesia yang Debut Sebagai Idol di Korea

(foto: instagram/zhevanyameidi)

Melalui akun instagramnya, Vanya juga kerap mem-posting foto dirinya di berbagai kesempatan. Hal yang menarik dari posting-an Vanya adalah selera Vanya dalam hal fashion.

Vanya terlihat selalu tampil fashionable, chic dan terkadang cukup swag. Namun, ada kalanya Vanya terlihat feminin dan manis.

5. “Vitamin”-nya Z-GIRLS

Profil dan 5 Fakta Vanya, Member Z-Girls dari Indonesia yang Debut Sebagai Idol di Korea

(foto: youtube)

Di episode perdana Z-POP School yang tayang di Youtube, Vanya menjuluki dirinya “Vitamin Vanya”. Hal ini karena karakter Vanya yang seperti vitamin dan memberi energi yang kuat di grup.

Sepanjang episode, Vanya terlihat kocak dan energik yang membuat atmosfer acara terlihat lebih hidup.

Baca juga: 8 Fakta Ryujin, Personil ITZY yang Pernah Juara di MIXNINE Girls

Secara keseluruhan, Vanya adalah sosok yang cantik dan juga bertalenta serta memiliki kepribadian yang ceria.

Dengan debutnya Vanya, maka menambah daftar nama Idol Korea yang berasal dari Indonesia setelah Loudi 14U dan juga Mavin Z-Boys. Sukses terus untuk Vanya dan juga Z-Girls. Selamat atas debutnya!