quotes

Kata-Kata Semangat di Sumpah Pemuda dari Beberapa Tokoh

Penulis:   | 

Sumpah pemuda salah satu tonggak sejarah bagi kemerdekaan Indonesia. Bangkitnya pemuda pemudi perwakilan dari daerah yang menyongsong cita-cita kemerdekaan. Menjadikan bangsa ini merdeka, bebas dari penjajahan.

Jatuh pada tanggal 28 Oktober 1928, sumpah pemuda menumbuhkan sikap optimis untuk merdeka. menjunjung harapan bahwa usaha mereka tak sia-sia.

Kamu, pemuda Indonesia bakar semangat untuk mencapai cita-cita, dengan kata-kata yang ada di bawah ini. Berbagai quotes dari beberapa tokoh yang bisa membangkitkan semangat pemuda.

Baca juga: Ungkapkan Perasaan Kamu di Hari Ayah dengan Kata-Kata Ini

1. Satu pemuda

“Berikan aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, berikan aku 1 pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia.” – Soekarno.

Artinya betapa hebatnya pemuda dengan semangatnya. Di tangan mereka terletak masa depan dunia.

2. Hormati jasa pahlawan

“Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa pahlawannya.” – Soekarno.

Sebuah bangsa mungkin tak akan meraih kemerdekaan tanpa perjuangan dari para pahlawan. Sudah selayaknya, pemuda Indonesia menpatkan pernghargaan yan tinggi kepada para pahlawan.

3. Lebih sulit

“Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, tapi perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.” – Soekarno.

Kata-kata dari bung Karno mungkin bisa kamu lihat di mesia sosial sekarang. Banyak yang menebarkan komentar pedas dan akhirnya terjadi perang di kolom komentar. Hingga akhirnya sulit untuk ditangani.

4. Percaya kekuatan sendiri

“Bangsa yang tidak percaya kepada kekuatan dirinya sebagai suatu bangsa, tidak dapat berdiri sebagai suatu bangsa yang merdeka.”

Artinya kita harus percaya pada kekuatan bangsa sendiri. Seperti misalnya ketika ada orang yang lebih membanggakan produk luar, artinya perlu ditanyakan rasa nasionalisme.

Harusnya, bangga dengan produk Indonesia. Banyak produk indonesia yang berkualitas tapi kurang di dukung, sehingga seolah kta belum merdeka dari gencaran produk asing.

Jangan tanyakan apa yang bangsa ini berikan kepada Anda. Tapi tanyakan apa yang sudah Anda berikan kepada negara

(foto: pixabay/ju1959jjj)

5. Apa yang diberikan kepada negara

“Jangan tanyakan apa yang bangsa ini berikan kepada Anda. Tapi tanyakan apa yang sudah Anda berikan kepada negara.” – Soekarno.

Jika kamu masih mengeluh negara tidak berpihak rakyat kecil coba tanyakan kembali apa yang sudah kamulakukan untuk negara? Apa yang sudah kamu lakukan untuk rakyat kecil?

6. Ikrar dati hati

“Ikrarkanlah ikrar sumpah pemuda dengan hati dan anggota badan yang akan menjadi bukti dan raihlah kemerdekaan Indonesia yang sejati.” – Soekarno.

Karena ikrar yang terpentig itu dari hati. Jika hanya mulut yang berikrar, maka tak akan ada perubahan.

7. Berani terjun

“Barangsiapa ingin mutiara, ia harus berani terjun di lautan yang dalam” – Soekarno.

Artinya jika kita ingin kesuksesan, harus berani untuk berlelah-lelah terjun. Bekerja keras untuk mendapat kemuliaan. Ibarat mutiara yang harus susah payah di ambil karena berada di lautan terdalam.

8. Seluruh alam akan membantu

“Jika kita mempunyai keinginan yang kuat dari dalam hati, maka seluruh alam semesta akan bahu-membahu mewujudkannya.” – Seokarno.

Maknanya, jangan takut mempunyai keinginan atau mimpi. Alam semesata akan selalu mendukung untuk mewujudkan keinginan kita.

Baca juga: Kata-Kata Gombal Romantis Agar Dia Selalu Tersenyum Manis

9. Penjaga bangsa

“Selamat hari Sumpah Pemuda… Jadilah Pemuda PENJAGA BANGSA, jangan menjadi SAMPAH BANGSA.”

Artinya, jadilah pemuda yang bermanfaat bagi bangsa. Pemuda sebagai penerus bangsa harusnya bisa menjaga martabat bangsanya. Bukan menjadi seseorang yang suka merusak.

10. Seekor burung

“Laki-laki dan perempuan adalah sebagai dua sayapnya seekor burung. Jika dua sayap sama kuatnya, maka terbanglah burung itu sampai ke puncak yang setinggi-tingginya; jika patah satu dari pada dua sayap itu, maka tak dapatlah terbang burung itu sama sekali.” – Soekarno.

Perempuan atau laki-laki sama kuatnya. Ibarat seekor burung, mereka adalah sayap yang membantunya terbang. Seperti bangsa yang ingin maju, harus menggerakkan semua pemuda dan pemudinya. Tak pandang bulu.

Kalau kamu ingin menjadi pribadi yang maju, kamu harus pandai mengenal apa yang terjadi, pandai melihat, pandai mendengar, pandai menganalisa

(foto: pixabay/DreamyArt)

11. Pribadi maju

“Kalau kamu ingin menjadi pribadi yang maju, kamu harus pandai mengenal apa yang terjadi, pandai melihat, pandai mendengar, pandai menganalisa.” – Soeharto.

Artinya kita harus peka terhadap apa yang terjadi di lapangan. Bukan hanya duduk diam. Namun, tahu segala hal dan menganalisa untuk mencari solusinya.

12. Rasa syukur

“Rasa syukur yang paling tepat adalah dengan jalan mempertahankan kemurnian cita-cita kemerdekaan dan bekerja keras membangun bangsa ini sebagai pengisian merdeka.” – Soeharto.

Maknanya, tak perlu muluk-muluk mewujudkan rasa syukur. Cukup bekerja keras membangun negara, menjadi pribadi yang baik.

13. Berikan yang terbaik

”Di mana pun engkau berada selalulah menjadi yang terbaik dan berikan yang terbaik dari yang bisa kita berikan,” – BJ Habibie.

Kata-kata ini sangat mendalam. Di manapun kita berada, meski bukan di Indonesia, kita harus melakukan yang terbaik untuk membawa nama bangsa.

14. Bila kita menyerah

“Gagal hanya terjadi bila kita menyerah,” – Bj Habibie.

Maka dari itu, jangan menyerah. Seperti kata-kata ini. Kalau tak ingin gagal, jangan menyerah.

15. Menerima pendapat

“Bukankah demikian menjadi jelas bagi kita, bahwa menerima pendapat dan asal muasal bukanlah tanda kelemahan melainkan menunjukkan kekuatan.” – Gus Dur.

Justu dengan berbeda pendapat akan membuat kita kuat. Mendapatkan soulis terbaik dari menyatukan pendapat.

16. Hindarkan pertikaian

“Marilah kita bangun bangsa dan kita hindarkan pertikaian yang sering terjadi dalam sejarah. Inilah esensi tugas kesejaheraan kita yang tidak boleh kita lupakan sama sekali.” – Gus Dur.

Maknanya, kesejahteraan tak akan pernah tercapai jika kita terus bertikai. Tak ada manfaat dari bertikai. Dalam sejarah tak ada yang didapat dari pertikaian

17. Bergandengan tangan

“Kita, utamanya para pemuda, harus bergandengan tangan, bersatu, untuk menggerakkan Indonesia sekarang maupun yang akan datang. Karena di tangan pemuda lah negara ini akan maju,” – Jokowi.

Zaman sekarang harus bekerja sama. Kemajuan tak akan diraih tanpa kerja sama.

Nah, itu tadi kata-kata untuk memperingati sumpah pemuda agar kamu semangat kembali dalam menjalani kehidupan. Rasa nasioanalis bangkit kembali.