profil
Larasati Nugroho
Lahir dengan wajah blasteran antara Belanda-Indonesia menjadi nilai tambah bagi cantik Larasati Nugroho untuk terjun ke dunia entertainment.
Wanita yang sering disapa Laras tersebut mengawali kariernya di dunia hiburan dengan membintangi sinetron berjudul Superboy yang tayang di Indosiar pada 2010.
Setelah sebelum-sebelumnya hanya mendapatkan peran pendukung, ia akhirnya mendapatkan peran yang cukup penting dalam Akibat Pernikahan Dini yang pada 2013.
Di sinetron yang juga dibintangi Stefan William, Nasya Marcella, dan Ochi Rosdiana ini, ia memerankan karakter Lala yang merupakan sahabat Dini, sang tokoh utama yang diperankan Nasya Marcella.
Tahun 2015, ia kembali terlibat untuk memerankan sinetron populer Ganteng-Ganteng Serigala. Begitu pula di tahun 2021, ia mendapat kesempatan untuk bermain di sinetron Ikatan Cinta.
Selain sinetron, wajahnya pun sering menghiasi layar kaca dengan membintangi puluhan judul FTV. Tak salah rasanya jika ia patut mendapat julukan Ratu FTV.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Aliff Alli

(foto: instagram/larasati.nugroho)
Biodata & Profil
- Nama Lengkap: Fedora Amanda Larasati Nugroho
- Nama Panggung: Larasati Nugroho
- Nama Panggilan: Laras
- Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 11 Februari 1997
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan: –
- Agama: Kristen
- Tinggi: 165 cm
- Orang Tua: Grace Anita (ibu)
- Saudara: –
- Pacar : –
- Profesi: Aktris, Model
- Hobi: Berenang, Karate
- Facebook: –
- Twitter: @larasatiNugroho
- Instagram: @larasati_nugrohoo
- TikTok: @larasati.nugroho
- YouTube: –
0 comments