profil
Jovita Karen
Jovita Karen adalah seorang aktris dan model yang berasal dari Jakarta. Ia terkenal setelah berperan sebagai Cindy dalam sinetron yang berjudul Mermaid in Love (2016) dan web series Nikah Kok (2022)
Karier
Sinetron remaja Mermaid in Love yang tayang di SCTV pada tahun 2016 berhasil memperkenalkan nama-nama baru di industri hiburan, Jovita Karen salah satunya.
Meski lebih dulu mengawali karir sebagai model, namun namanya mulai dikenal publik sejak bergabung dalam produksi sinetron produksi Mega Kreasi Films tersebut. Ia memerankan tokoh Sindi, salah satu anggota Trio Centil di sinetron itu.
Ia pun kembali membintangi sinetron Mermaid in Love 2 Dunia (2016), tetapi dengan karakter yang berbeda, yakni sebagai Nuri.
Jika sebelumnya ia memerankan tokoh antagonis, di sekuel dari Mermaid in Love ini ia mendapatkan peran protagonis.
Selain sinetron, ia juga kerap membintangi film televisi FTV. Sejumlah FTV pun telah ia perankan, sebut saja Lovepedia : Cinta Di loker 9 (2016), Cewek Cantik Tapi Jagoan (2017), dan Bersih Bersinar Cinta Miss Kinclong (2019).
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Desy Genoveva

(foto: instagram/jovitakaren)
Biodata & Profil
- Nama Lengkap: Jovita Karen Sunarti Coulter
- Nama Panggung: Jovita Karen
- Nama Panggilan: Jovi
- Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 29 Agustus 2000
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Pendidikan: SMA Negeri 39 Jakarta
- Agama: Islam
- Orang Tua: –
- Saudara: –
- Pacar: –
- Profesi: Aktris, Model
- Hobi: Travelling, Olahraga
- Facebook: –
- Twitter: –
- Instagram: @jovitakaren
- TikTok: @jovitakaren00
- Youtube: –
Fakta Menarik
- Sejak kelas 5 SD ia sering mengikuti lomba model cilik di mal-mal di Jakarta.
- Melihat bakat dirinya sedari kecil, ibunya pun memasukkannya ke agensi model untuk menyalurkan bakat anaknya. Dari sana, Jovi kecil sering muncul dalam berbagai peragaan busana untuk desainer terkemuka dan mulai mendapatkan tawaran menjadi bintang iklan.
- Ia menyukai olahrga ekstrem, seperti wall climbing.
- Berparas bule, ternyata gadis kelahiran Jakarta ini blasteran Australia-Indonesia.
- Di Instagrammnya, ia kerap mendapat endorsement dari brand ternama, seperti Rexona, Oppo, dan Eskulin.
- Di akhir 2019, ia turut ikut dalam aksi demo menolak RUU PKS.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Frederika Alexis Cull
Web Series
- Nikah Kok (Genflix | 2022), sebagai Jingga Sabitha
- Jodoh Wasiat Bapak Babak 2 (antv | 2021), sebagai Laksmi
- Catatan Harianku (SCTV | 2021), sebagai Cewek penyuka Bima
- Twisted (Vision+ | 2020), sebagai Yola
- 3xtraOrdinary (2020), sebagai Zia
- Bumi Langit (2020)
- 31 (2019)
- Guru Rock n Love (SCTV | 2019), sebagai Cindy
- Khodam (2019)
- Jodoh Wasiat Bapak (antv | 2019), sebagai Putri
- Pintu Berkah (Indosiar | 2019, 2020), sebagai Yuni
- Pintu Berkah (Indosiar | 2019, 2020), sebagai Vero
- Pintu Berkah (Indosiar | 2019, 2020), sebagai Tania
- Satu Atap 3 Cinta (SCTV | 2018), sebagai Dita
- Kun Fayakun (antv | 2018), sebagai Fiona
- Kisah Nyata (Indosiar | 2018)
- Mermaid in Love 2 Dunia (SCTV | 2016), sebagai Nuri
- Mermaid in Love (SCTV | 2016), sebagai Cindy
- Lovepedia (2016)
- Pangeran (SCTV | 2015)
FTV
- Dari Security Bidadari Jatuh ke Hati (2020)
- Terinfeksi Virus Tongseng yang Kumau (2020)
- Banjir Cintamu Berpotensi Tsunami (2020)
- Balada Cinta Dangduters (2018)
- Hati Galau Cewek Kambing (2017)
- Putri Silat Jatuh Cinta (2017)
- Buanglah Mantan pada Tempatnya (2017)
- Pulang Kampung Bawa Jodoh (2017)
- Satu Pertanyaan untuk Mantan (2017)
- Ada Cinta di Pasar Loak (2017)
- Cewek Cantik Tapi Jagoan (2017)
- Polwan Cantik Nyangkut di Hati (2017)
- Pacar Cadangan (2017)
- Pagar Ayu Jatuh Cinta (2017)
- Lope Mermaid in Love (2016)
- Rebutan Cinta Monyet (Teenebelle) (2014)
Model Video Musik
- Cinta Mati 3 – Mulan Jameela (2010)
- MemujaMu – ST12 (2009)
Quotes
Suka banget dengan laut, suka melihat sesuatu yang baru
Foto – foto Jovita Karen
1. Berlatarkan kardus-kardus siap dipaketkan, foto Jovi bisa jadi estetik

(foto: instagram/jovitakaren)
2. Menghadiri perayaan ulang tahun SCTV ke-28

(foto: instagram/jovitakaren)
3. Foto ala-ala bintang iklan sampo

(foto: instagram/jovitakaren)
4. Pakai hijab, auranya semakin terpancar

(foto: instagram/jovitakaren)
5. Tatapan Jovi selalu berhasil menjatuhkan hati siapapun yang melihatnya

(foto: instagram/jovitakaren)
Jovita Karen memang sedang tak seaktif dulu di sosial media. Namun, di Instagram miliknya ia masih sering membagikan aktivitas kesehariannya.
0 comments