profil

Inne Azri

5
fans love
Penulis:   | 
Tanggal Lahir:
Tempat Lahir:
Profesi:

Inne Azri adalah seorang aktris yang berasal dari Tangerang, Banten. Ia pernah menjadi model untuk majalah Kawanku (2001) dan dikenal membintangi Raden Kian Santang (2012) sebagai Nyai Ratu Subang Larang

Karier

Publik mungkin sudah tidak asing lagi dengan Inne Azri yang sudah malang melintang menghiasi layar kaca sejak awal 2000-an. Ia mengawali karirnya dengan mengikuti ajang pemilihan model majalah Kawanku tahun 2001.

Namanya mendadak populer saat membintangi sinetron Jangan Berhenti Mencintaiku sebagai Suci. Sinetron yang tayang di SCTV itu bertahan selama 2 tahun, yakni 2002-2004 dengan total 91 episode. Menjadi peran wanita utama, ia beradu akting dengan Tommy Kurniawan.

Selepas dari sinetron tersebut, ia pun kebanjiran job terlebih di FTV. Dapat dikatakan ia merupakan ratu FTV pada masanya.

FTV yang pernah ia bintangi, sebut saja Suamiku Ingin Aku Menikah Lagi, Amnesiaku Kebahagiaan Suamiku, dan Karena Mertua Aku Kehilangan Suamiku.

Aktris kelahiran Jakarta ini pun juga terjun ke layar lebar. Ia diketahui pernah membintangi film Ada Kamu, Aku Ada (2008), Love Story (2011), dan Nyai Ahmad Dahlan (2017).

Ditengah kepopulerannya, Inne mendadak menghilang dari industri hiburan setelah dipersunting rekan sesama selebriti Malvino Fajaro di tahun 2010 lalu.

Setelah sempat beberapa tahun vakum, ia kembali dengan membintangi sinetron Raden Kian Santang.

Projek terakhirnya pun masih dengan membintangi sekuel Raden Kian Santang dengan peran yang sama, yakni Nyi Subang Larang (Melati Bodas) di sinetron Kembalinya Raden Kian Santang yang tayang sejak akhir tahun 2019.

Pada tahun 2021, ia kembali didapuk menjadi pemeran dalam sinetron Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran. Ia juga membintangi Kembalinya Raden Kian Santang Season 3 (2023).

Baca juga: Biodata, Profil dan Fakta Dita Kerang (Dita Nganu)

Biodata, Profil, dan Fakta Inne Azri

(foto: instagram/inneazri)

Biodata & Profil

  • Nama Lengkap: Inne Azri
  • Nama Panggung: Inne Azri
  • Nama Panggilan: Inne
  • Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 31 Maret 1984
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Agama: Islam
  • Profesi: Aktris, Model
  • Hobi: Travelling
  • Facebook: –
  • Twitter: –
  • Threads: –
  • Instagram: @inneazri
  • TikTok: @malvinoinneazri
  • Youtube: @malvino9501

Tinggi, Berat & Penampilan Fisik

  • Tinggi: –
  • Berat: –
  • Golongan Darah: –
  • Warna Rambut: Coklat
  • Warna Mata: Coklat
  • Warna Kulit: Putih
  • Ukuran Tubuh: –
  • Ukuran Sepatu: –
  • Ukuran Baju: –

Pendidikan

Keluarga

  • Ayah: –
  • Ibu: –
  • Saudara: –
  • Suami: Malvino Fajaro (Menikah 2010)
  • Anak: Babyluzsa

Suami

Malvino Fajaro

Pada tahun 2010, ia mantap untuk menikah dengan seorang pria bernama Malvino Fajaro. Melalui pernikahan ini, mereka dikaruniai seorang anak bernama Babyluzsa.

Kekayaan

Ditelusuri pada tahun 2024, tidak diketahui berapa total kekayaan dari Inne Azri. Sumber kekayaannya berasal dari YouTube bersama keluarga.

YouTube

Dilansir dari laman Social Blade pada tahun 2024, pendapatannya dari YouTube per bulan sekitar $1  –  $19 atau setara Rp15 ribu – Rp300 ribu.

Untuk pendapatannya per tahun dari YouTube sekitar $14  –  $227 atau mencapai angka setara Rp221 ribu – Rp3,5 juta.

Kontroversi

Fakta Menarik

  • Menikah pada 8 Mei 2010 silam, ia dan sang suami baru dikarunai keturunan setelah 8 tahun berumah tangga. Putri kecilnya itu diberi nama Luzsae.
  • Keduanya sepakat tidak membagikan momen kehamilan sang istri ke publik karena dianggap privasi. Namun, ia mengungkap kehamilannya bukanlah hasil dari program kehamilan, melainkan hadir tanpa disangka saat keduanya sudah ikhlas kepada Yang Maha Kuasa.
  • Memiliki beberapa bisnis kuliner, seperti Kopi Yor, Tahu Go!, dan Bakwan Day.
  • Tak selalu berjalan mulus, bisnis kedai kopi miliknya pernah kemalingan sampai tiga kali. Meski begitu, mereka tetap memilih melanjutkan bisnis tersebut.
  • Ia dan suami merupakan saksi pernikahan sekaligus pendamping pengantin di pernikahan Chicco Jerikho dan Putri Marino.
  • Pada tahun 2020, kedainya bersama suami mengalami pencurian.
  • Aktif membuat konten di TikTok bersama suaminya.
  • Kerap membuat review mengenai makanan yang dijajalnya.

Baca juga: Biodata, Profil dan Fakta Wisnu Hardana

Film

  • Nyai Ahmad Dahlan (2017)
  • Love Story (2011)
  • Ada Kamu, Aku Ada (2008), sebagai Tasya

Sinetron

  • Kembalinya Raden Kian Santang 3 (MNCTV), sebagai Nyai Ratu Subang Larang
  • Trio gabut kursus iman (SCTV | 2022), sebagai dahlia
  • Raden Kian Santang: Mahkota Baru Pajajaran (MNCTV | 2012—2014), sebagai Nyai Ratu Subang Larang
  • Raden Kian Santang: Prahara di Langit Pajajaran (MNCTV | 2021), sebagai Nyai Ratu Subang Larang
  • Kembalinya Raden Kian Santang (MNCTV | 2019—2021), sebagai Nyai Ratu Subang Larang
  • Raden Kian Santang (MNCTV | 2012—2014), sebagai Nyai Ratu Subang Larang
  • Jiran (Indosiar | 2009), sebagai Nayla
  • Muallaf (2009)
  • Rubiah (2007—2008), sebagai Iswatun
  • Habibi dan Habibah (RCTI | 2005—2006), sebagai Fitria
  • Jangan Berhenti Mencintaiku (SCTV | 2004—2006), sebagai Suci Rahmawati
  • Doiku Beken (RCTI | 2004—2005)
  • Arung dan Si Kaya (2004—2005), sebagai Tessa
  • Saras 008 (Indosiar | 2001—2002), sebagai Cindy

FTV

  • Kisah Nyata: Suamiku Tega Menjebak Aku (2019)
  • Kisah Nyata Spesial Ramadan: Aku Bukan Istri Pilihan Suamiku (2019) sebagai Alma
  • Kisah Nyata: Suami Tukang Fitnah Istri Kena Batunya (2019) sebagai Sekar
  • Pintu Berkah: Dari Bakal Jamu Gendong, Jadi Istri Manajer (2018) sebagai Husna
  • Pintu Berkah: Supir Angkot Menjadi Pengusaha Travel Umroh (2018)
  • Pintu Berkah: Kisah Tukang Kebun Yang Sukses Jadi Pemilik Kontrakan (2018) sebagai Lilis
  • Pintu Berkah: Tukang Kuli Panggul Jadi Pengusaha Grosir Yang Sukses (2018)
  • Pintu Berkah: Penjual Gorengan Jadi Pengusaha Katering Terkenal (2018) sebagai Eneng
  • Pintu Berkah: Pengepul Botol Bekas Jadi Raja Usaha Aksesoris (2018) sebagai Sari
  • Kisah Nyata: Kesadaran Suami Yang Pelit (2018) sebagai Meta
  • Kisah Nyata Spesial Ramadan: Kukorbankan Segalanya Demi Anak Tiriku (2018) sebagai Mutia
  • Pintu Berkah: Hidayah Untuk Istriku Yang Kikir (2018) sebagai Ulfa
  • Kisah Nyata: Suami Berhutang Istri Yang Membayar (2018) sebagai Karin
  • Kisah Nyata: Hidup Diteror Masa Lalu (2018) sebagai Della
  • Kisah Nyata: Suamiku Mau Menang Sendiri (2018) sebagai Renita
  • Kisah Nyata: Kuterima Taubat Suamiku (2018) sebagai Arini
  • Orang Ketiga Datang, Rumah Tanggaku Berantakan (2018) sebagai Ajeng
  • Kisah Nyata: Ketegaran Seorang Istri Yang Dikhianati Suaminya (2017) sebagai Nessa
  • Kisah Nyata: Kutinggalkan Suamiku Dan Anakku Demi Ibu (2017) sebagai Rani
  • Kisah Nyata: Pembantuku Menghancurkan Rumah Tanggaku (2017) sebagai Desi
  • Kisah Nyata: Wasiat Ibu Berubah Penyesalan (2017) sebagai Lela
  • Kisah Nyata: Salahku Tidak Percaya Istriku (2017) sebagai Sarah
  • Kisah Nyata: Aku Menikah Bukan Karena Cinta (2017) sebagai Rista
  • Kisah Nyata Spesial Ramadan: Buah Kesabaran Ibu Penjual Bakso (2017) sebagai Khodijah
  • Tangisan Di Balik Dapur Tukang Bakso (2017) sebagai Listi
  • Kisah Nyata: Aku Istri Yang Disia-siakan (2017) sebagai Tiwi
  • Kutinggalkan Suamiku dan Anakku Karena Ibu (2017) sebagai Rani
  • Aku Rela Memberikan Anakku Pada Majikanku (2017)
  • Suamiku Pura Pura Miskin (2017) sebagai Lasmi
  • Suamiku Suka Meremehkanku (2017) sebagai Afifah
  • Kutunggu Suamiku Bertaubat (2016) sebagai Novi
  • Aku Iri dengan Keberuntungan Kakakku (2016) sebagai Lasya
  • Berkah Anak Angkat (2016) sebagai Santi
  • Aku Diusir Karena Aku Penjual Timun Suri (2016) sebagai Sari
  • Karena Suamiku Aku Harus Menanggung Malu (2016) sebagai Dona
  • Adzan Yang Memanggilmu (2016)
  • Angsa Bertelur Emas (2016)
  • Tetanggaku Mantan Istri Suamiku sebagai Nisa
  • Derita Anak Kembar (2015) sebagai Fira
  • Dusta Seorang Mantan Istri (2015)
  • Tuhan Izinkan Aku Bersamanya
  • Malaikat Tak Bersayap
  • Tulah Penjual Kikil Yang Dzalim
  • Azab Kontraktor Bakhil
  • Karma Lelaki Pengejar Harta sebagai Amara
  • Karena Mertua Aku Kehilangan Suamiku
  • Amnesiaku Kebahagiaan Suamiku
  • Suamiku Ingin Aku Menikah Lagi

Quotes

  • Awali hari dengan bismillah dan niat Baik. Insha Allah akan ada jalan keluar untuk segala masalah.

  • Siapa pun manusianya, apapun usahanya, sekuat apapun kita musibah pst selalu ada. Kita cuma bisa ambil hikmahnya.

  • The ambience and smells of Bali. Tidak bisa diungkapkan dgn kata-kata. Ga pernah bosen buat balik lagi ke sini.

Foto – foto Inne Azri

1. Menghadiri perayaan Diwali dengan dibalut pakaian sari

Biodata, Profil, dan Fakta Inne Azri

(foto: instagram/inneazri)

2. Menikmati pemandangan dari puncak Gunung Bromo

Biodata, Profil, dan Fakta Inne Azri

(foto: instagram/inneazri)

3. Sore sore enaknya ngopi dulu

Biodata, Profil, dan Fakta Inne Azri

(foto: instagram/inneazri)

4. Pakai hijab, aura Inne makin terpancar

Biodata, Profil, dan Fakta Aktris Jakarta

(foto: instagram/inneazri)

5. Momen liburan di sebuah pantai di Bali

Biodata, Profil, dan Fakta Aktris Jakarta

(foto: instagram/inneazri)

FAQ

Siapa Inne Azri?

Dia adalah aktris asal Indonesia.

Siapa nama asli Inne Azri?

Nama aslinya adalah Inne Azri.

Apa yang membuat Inne Azri menjadi terkenal?

Dia terkenal karena muncul dalam majalah Kawanku (2001).

Inne Azri asalnya dari mana?

Dia berasal dari Tangerang.

Berapa umur Inne Azri?

Dia lahir pada tahun 1984 dan berusia 40 tahun pada tahun 2024.

Kapan Inne Azri merayakan ulang tahunnya?

Dia merayakannya pada tanggal 31 Maret.

Apa agama Inne Azri?

Agamanya adalah Islam.

Berapa tinggi badan Inne Azri?

Tidak diketahui berapa tinggi badannya.

Siapa orang tua Inne Azri?

Nama orang tuanya tidak diketahui.

Apakah Inne Azri sudah menikah?

Ya, ia sudah menikah dengan Malvino Fajaro.

Siapa mantan pacarnya?

Tidak diketahui siapa mantan pacarnya.

Berapa Kekayaan bersihnya?

Total kekayaan bersihnya tidak diketahui.

Apa kewarganegaraannya?

Kewarganegaraannya adalah Indonesia.

Sempat vakum usai menikah, pesinetron Inne Azri telah kembali menghiasi layar kaca. Untuk mengetahui kehidupan kesehariannya, kamu bisa mampir ke Instagram pribadinya ya.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.