profil

Dinda Shafay

2
fans love
Penulis:   | 
Tanggal Lahir:
Tempat Lahir:

Sosok selebgram dan youtuber yang sempat viral karena beberapa tips kontroversi seputar pencegahan penularan virus Corona.

Dinda Shafay berbagi tips untuk membersihkan udara dalam ruangan sehingga bebas virus, yaitu dengan cara meneteskan cairan dettol dalam difuser.

Tentunya cara ini sangat berbahaya, karena akan berdampak buruk bagi kesehatan saluran pernapasan, terutama paru-paru. Setelah kejadian ini, Dinda segera mengklarifikasi dan meminta maaf.

Selain menuai kontroversi dari tips tersebut, wanita kelahiran tahun 2000 ini pun sempat membuat heboh publik dengan keputusannya mengenakan hijab setelah menunaikan ibadah umroh.

Namun, belum sampai dua bulan, ia melepas hijabnya. Walau begitu, dirinya tetap semangat dalam membuat konten video mengenai tips kecantikan dan DIY things.

Dalam kanal YouTube miliknya, pemilik brand BEAUTE ini memang selalu berbagi tips kecantikan dengan konsep DIY.

Ia juga pernah membagikan foto-foto masa kecilnya di laman instagramnya. Memang tampak jauh berbeda dengan penampilannya sekarang.

Namun hal tersebut yang menginspirasi dirinya dalam membuat konten video, yang juga akan memberikan ide cantik dalam merawat tubuh secara keseluruhan.

Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Sarina Nielsen

10 Pesona Dinda Shafay, YouTuber Cantik yang Suka Bagikan Tips Kecantikan

(foto: instagram/dindasafay)

Biodata & Profil

  • Nama Lengkap: Dinda Shafayana
  • Nama Panggilan: Dinda
  • Nama Panggung: Dinda Shafay
  • Tempat, Tanggal Lahir: Jakarta, 9 April 2000
  • Kewarganegaraan: Indonesia
  • Agama: Islam
  • Profesi: Konten kreator, pengusaha
  • Orangtua: –
  • Saudara: –
  • Pacar: –
  • Pendidikan: Sekolah di Kuala Lumpur, Malaysia
  • Hobi: Traveling, membuat tips DIY
  • Facebook: –
  • Twitter: –
  • Instagram: @dindasafay
  • TikTok: –
  • YouTube: Dinda Shafay Official

Fakta Menarik

  • Dinda berhasil memberikan motivasi berharga bagi mereka (para remaja) yang memiliki rasa percaya diri rendah.
  • Sempat beberapa kali pindah sekolah, dan akhirnya menempuh pendidikan di Kuala Lumpur, Malaysia.
  • Konten video YouTubenya kebanyakan adalah seputar DIY, atau tips kecantikan dan merawat kulit supaya tetap cantik dan sehat.
  • Sempat membuat beberapa tips kontroversi seputar pencegahan penularan virus Corona. Namun dirinya telah memberikan klarifikasi tentang tips tersebut.
  • Merilis brand kecantikan miliknya sendiri, bernama BEAUTE by Dinda Shafay. Produknya berupa kosmetik, parfum, dan skincare.
  • Pernah memberikan bingkisan produk bagi para ojol yang telah mengirimkan orderan BEAUTE.
  • Sempat viral karena memberikan pernyataan terkait pelecehan yang dialaminya saat berada dalam sebuah kafe di Medan. Kasus ini masih berlanjut dalam tahap mediasi.
  • Mengguncangkan perhatian publik, saat video toilet tour miliknya senilai satu miliar rupiah, diunggah.

Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Fatya Biya

Foto – foto Dinda Shafay

1. Musim pandemi begini, jangan lupa makan sehat, ya, guys

10 Pesona Dinda Shafay, YouTuber Cantik yang Suka Bagikan Tips Kecantikan

(foto: instagram/dindasafay)

2. Dinda kerap membagikan foto hasil make up nya yang cukup berbeda

Biodata, Profil dan Fakta Dinda Shafay

(foto: instagram/dindasafay)

3. Inilah kamar mandi senilai 1 M milik Dinda

Biodata, Profil, dan Fakta Dinda Shafay

(foto: instagram/dindasafay)

4. Berbagi beauty tips dan make up adalah salah satu dari konten channel YouTube nya

Biodata, Profil, dan Fakta Youtuber

(foto: instagram/dindasafay)

5. Usia muda bukan halangan untuk menjadi sukses lebih awal

Biodata, Profil, dan Fakta Youtuber

(foto: instagram/dindasafay)

Selalu ada sisi positif dari setiap manusia. Dinda Shafay mungkin pernah melakukan kesalahan dalam penyampaian konten videonya. Namun, dirinya tak lalai begitu saja.

Ia meminta maaf atas kesalahannya dan tetap berkarya positif, serta memberi inspirasi bagi remaja.

TULIS KOMENTAR

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.