profil
Jennifer Lopez
Daftar isi
Fakta Menarik
- Lahir dan dibesarkan di Amerika Serikat, ia lebih senang disebut sebagai orang Puerto Rico.
- Ia yang lahir The Bronx, ia memutuskan pindah ke Manhattan untuk memperdalam kemampuannya di bidang tari.
- Sebelum menjadi dancer Janet Jackson, ia sempat beberapa kali mengalami kegagalan dalam berbagai audisi tari.
- Saking miripnya dengan Selena, banyak yang berpikir ia kerasukan arwah Selena saat membintangi film tentang penyanyi tersebut.
- Ayahnya adalah seorang ahli komputer, dan ibunya adalah guru TK.
- Ia bermain dalam film Anaconda yang berhasil menjadi box office.
- Lagu-lagum miliknya kebanyakan memiliki irama dinamis yang menghentak.
- Dikenal sebagai seorang selebriti wanita bertubuh seksi. Bahkan ia mendapat julukan ‘La Guitarra’ yang artinya gitar karena lekuk tubuhnya yang seperti gitar.
- Pernah dipanggil ke pengadilan sebagai saksi atas perbuatan kriminal Sean Combs yang saat itu menjadi kekasihnya.
- Ia mengaku bahwa pernikahan pertamanya gagal karena sang suami tidak mendukung kariernya.
- Tahun 2011, ia menjadi juri American Idol. Hal ini disebut-sebut sebagai comeback-nya yang sangat berarti setelah kariernya di dunia hiburan sedikit meredup.
- Tahun 2009, ia meluncurkan Lopez Family Foundation, organisasi non profit yang mendukung kesejahteraan wanita dan anak-anak yang ada di bawah garis kemiskinan.
- Dikenal sebagai The Supernova di Bronx.
- Pernah menjadi penari cadangan untuk New Kids On The Blok.
- Ia memiliki dua anak kembar bernama Maximilian David dan Emme Maribel yang merupakan hasil pernikahannya dengan Marc Anthony.
- Ia tak bekerja selama 15 bulan setelah melahirkan anaknya.
- Setelah memutuskan pertunangan dengan Alex Rodriguez, ia kembali menjalin hubungan dengan Ben Affleck, mantan tunangannya yang telah berpisah dengannya sejak 17 tahun yang lalu.
Baca juga: Biodata, Profil, dan Fakta Kelly Clarkson
Foto – foto Jennifer Lopez
1. Tetap tampak seksi meski usianya tak lagi muda

(foto: instagram/jlo)
2. Usia 50-an yang tampak seperti 30-an

(foto: instagram/jlo)
3. Tampil dengan gaya nyentrik

(foto: instagram/jlo)
4. Wajahnya memang khas wanita Latin

(foto: instagram/jlo)
5. Selalu tampil stylish

(foto: instagram/jlo)
Jennifer Lopez mengawali kariernya sebagai seorang dancer. Namun, kini ia menjadi seorang superstar yang menggeluti dunia seni peran hingga tarik suara.
0 comments